Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Pemilihan Kepala Kampung yang berlangsung di 76 kampung di Kabupaten Dogiyai, Papua, pada Rabu (7/7/2021) berlangsung lancar, dan diperkirakan tidak akan menimbulkan sengketa. Hingga Sabtu (10/7/2021), tidak ada calon yang mengadu atau mengajukan keberatan atas hasil pemilihan 76 kepala kampung itu.
Hal itu dikatakan Assisten I Sekretariat Daerah Kabupaten Dogiyai, Nason Pigai saat dihubungi melalui panggilan telepon pada Sabtu. “Sejauh ini belum ada pengaduan dari calon kepala kampung yang kalah. Sehingga kami boleh bilang Pemilihan Kepala Kampung di seluruh Dogiyai berjalan dengan lancar dan sukses,” ujar Pigai.
Pigai menyatakan Pemilihan Kepala Kampung (Pilkakam) di Dogiyai berjalan lancar karena tidak menimbulkan sengketa. Hasilnya juga telah dihitung secara langsung, dan telah diketahui oleh para pemilih maupun kandidat, alam, dan Tuhan. “Pemungutan dan perhitungan serta penetapan suara Pilkakam dilaksanakan tanpa masalah,” ujarnya.
Baca juga: Eksekutif dan legislatif Dogiyai diharap segera buat Perda perlindungan tempat keramat
Menurut Pigai, dalam prosesnya Pilkakam di Dogiyai sempat diwarnai sejumlah polemik dan perdebatan. Akan teatpi, ia menilai hal itu wajar dalam pelaksanaan demokrasi. “Memang sempat ada persoalan sedikit, tapi kami memandang itu hal yang lumrah dalam proses demokrasi, bukan hal yang luar biasa,” ujarnya.
Pigai berharap proses Pilkakam Dogiyai itu bisa menjadi pembelajaran politik yang berharga bagi warga untuk berpolitik secara dewasa dalam kontestasi politik yang lain, termasuk Pemilihan Kepada Daerah atau Pemilihan Umum. Pilkakam itu juga bisa menjadi pembelajaran bagi politisi yang menjadi kandidat maupun penyelenggara pemilihan umum.
“[Kami] berharapan kepala kampung terpilih setelah dilantik Bupati Dogiyai dapat melaksanakan tugas pemerintahan, pembangunan, dan pembinaan kemasyarakatan secara baik. [Mereka harus memenuhi] harapan rakyat, alam dan Tuhan,” ungkapnya.
Kepala Bidang Kelembagaan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung Dogiyai, Ferdinant Pakage yang turut menyaksikan proses pemungutan suara Pilkakam pada Rabu juga menyatakan Pilkakam itu sukses. “[Pelaksanaan] Pilkakam aman, dan terkendali di seluruh 76 kampung yang ada di Kabupaten Dogiyai,” ujar Pakage. (*)
Editor: Aryo Wisanggeni G