Papua No.1 News Portal
Sentani, Jubi- Mantan ketua KNPI Kabupaten Jayapura periode periode 2008-2011, Theopilus Tegai mengatakan, kegiatan pemuda-pemudi yang peduli akan kebersihan pasar dan Kota Sentani, merupakan tindakan dari hati nurani bukan karena ada maunya atau dibayar.
” Tanggapan-tanggapan yang miring itu sebenarnya sangat keliru, ade-ade Karang Taruna, KNPI Sentani, PPLH, Hena, Mangguni dan ada juga adik-adik Pramuka, ini mereka sebenarnya punya sumbangsih kepada masyarakat dengan bersih-bersih,” kata Theopilus kepada Jubi di Sentani, Sabtu (11/7/2020)
Kata Theopilus pikiran-pikiran yang negatif itu harus di tinggalkan.
“Sekarang apa yang mereka bisa buat untuk adik-adik dan yang bisa mereka berikan, itu dulu, ” ujarnya.
Baginya, membersihkan Kota Sentani dan Pasar Pharaa yang dilakukan pemuda adalah bagian dari tanggung jawab moral.
“Mari kita tinggalkan pikiran-pikiran miring, bicara-bicara orang mari sudah kita jadi satu,” tuturnya.
Manasse Bernat Taime, ketua pemuda peduli lingkungan hidup PPLH Kota Sentani mengatakan, aksi pembersihan pasar Phara Sentani yang digelar pada Jumat 10 Juli 2020 kemarin, adalah gerakan spontanitas.
” Berawal dari postingan saya di Facebook tentang kotornya pasar Pharaa Sentani, Kami mau lihat sejauh mana kepedulian pemuda kabupaten Jayapura ini terhadap lingkungan kita, oleh sebab itu kami tidak buat undangan resmi,cuma diundang lewat Facebook,” jelas Manasse.
Dengan postingan di Facebook itu banyak yang mau bergabung membersihkan sampah di pasar Pharaa.
“Jadi kalau ada isu kalau itu adalah proyek dan ada penyelewengan dana,itu adalah statement yang sangat salah. Maaf, itu bukan proyek. Memang ada dukungan moril dari para wakil rakyat dapil satu tapi tidak seberapa, cuma cukup untuk makan kita yang kerja,” jelasnya.
Ketua PPLH juga menyampaikan terima kasih kepada semua pemuda dan juga para senior yang sudah peduli dengan kebersihan kota ini.
“Segenap anggota PPLH mengucapkan terimakasih kepada kakanda Theopilus Tegai dan bapak Lerry Patrick Suebu atas dukungan moril, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua anggota DPR dapil satu yang sudah mau turut menyumbang untuk kegiatan kami,” kata Taime.(*)
Editor: Syam Terrajana