Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Belasan siswa dari Sekolah Menengah Kejuruan dan Sekolah Menengah Atas mengikuti lokakarya animasi dasar dua dimensi yang diselenggarakan Institut Seni Budaya Indonesia atau ISBI Tanah Papua di Jayapura, 17 – 18 Oktober 2019. Pelatihan itu melibatkan 13 sekolah dari Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.
Pemateri dan dosen Program Studi Desain Komunikasi Visual ISBI Tanah Papua, Syafiuddin mengatakan pelatihan itu sengaja memilih para siswa sekolah untuk merangsang kreatifitas mereka. “Kami cuma mengundang sedikit peserta, karena kapasitas ruangan kami terbatas. Kami mengundang [siswa] untuk meningkatkan kretifitas mereka, karena ada karya [desain] dari luar yang intens masuk ke [Papua],” kata Syafiuddin, Selasa (17/10/2019).
Syafiuddin menyatakan potensi kreatifitas para peserta lokakarya luar biasa. Para peserta lokakarya memiliki karya dan motivasi belajar yang tinggi. “Kita [di Papua] harus punya karya sendiri, agar diapresiasi orang luar. [Dalam materi] animasi dasar itu, kami belajar dari dasar, mengambar manual, frame by frame. [Teknik dasar] itu [penting], karena pada zaman digital orang [terlalu] mudah mengandalkan teknoogi,” kata Syafiuddin.
Pemahaman prinsip dasar animasi itu akan memberikan pemahaman bagaimana gambar yang satu melahirkan gambar yang lain. Kemampuan menggambar ekpresi juga dibutuhkan.
“Harapan kami, setelah mengikuti pelatihan dan kembali ke sekolah, para peserta bisa mengembangkan kemampuannya. Kami hanya bisa memberikan konsep animasi dasar. Peserta lokakarya bisa mengangkat konsep Papua, dan bisa mengembangkannya,” pesan Syafiuddin kepada para peserta lokakarya.
Peserta lokakarya terdiri dari dua sampai tiga orang dari perwakilan satu sekolah. Berikut sekolah-sekolah yang mengikuti Workshop, SMA 1 Jayapura di Abepura, SMA 4 Jayapura di Entrop, SMK N 3 Jayapura di Kotaraja, SMK 6 Jayapura di Nafri Abepantai, SMK 1 Sentani, SMK YPKP Sentani, SMK 2 Jayapura di Cigombong, SMK 5 Youtefa, SMA YPPK Taruna Dharma, SMA YPPK Taruna Bakti, SMK Negeri 8 Jayapura di Expo Waena, SMA Muhammadiyah Di Abepura, SMK Negeri 7 Skouw.
Salah satu peserta lokakarya, Putri Lestari dari SMK YPKP Sentani menyatakan akan membagikan pelatihan menggambar animasi dua dimensi itu kepada teman-temannya. “Saya akan terus mengembangkan materi itu, dan berbagi kepada teman yang tidak ikut lokakarya. Saya harap akan terus ada kegiatan seperti ini,” kata Lestari.(*)
Editor: Aryo Wisanggeni G