Warga di sekitar venue PON Papua wajib divaksin

Papua-vaksinasi Covid-19 di Kota Jayapura
Pelaksanaan vaksinasi kepada warga di Kantor Wali Kota Jayapura - Jubi/Ramah

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano, mengaskan semua warga yang berlokasi di sekitar venue PON XX Papua wajib mendapatkan vaksinasi Covid-19.

“Harus menjadi contoh atau tuan rumah yang baik dalam memutus penyebaran Covid-19,” ujar Tomi Mano di Kantor Wali Kota Jayapura, Senin (28/6/2021).

Read More

Menurut Tomi Mano, hal itu dilakukan agar atlet, ofisial, dan tamu-tamu dari luar Papua yang akan bertanding dan menonton dipastikan kesehatannya terlindungi sehingga tidak terpapar Covid-19.

“Tamu-tamu kita datang dalam keadaan sehat, begitu juga kembali dalam keadaan sehat. Kita harus menjadi berkat bagi orang lain, salah satu cara terbaik dengan mengikuti vaksinasi,” ujar Tomi Mano.

Meski tidak menjelaskan secara rinci jumlah warga yang sudah divaksin Covid-19, Tomi Mano, megaku hal itu dapat menekan penyebaran Covid-19 sehingga warga ibukota Provinsi Papua ini benar-benar aman dari paparan virus ini.

“Semua atlet, ofisial, dan tamu-tamu yang akan berkunjung ke Papua khususnya ke Kota Jayapura tentunya harus mengikuti proses vaksinasi di daerahnya masing-masing dan dipastikan dalam kondisi sehat,” ujar Tomi Mano.

Tomi Mano berhara, penanganan dari Satgas Covid-19 Kota Jayapura dan tim medis tak henti-hentinya melaksanakan tugas dan fungsinya masing-masing supaya Covid-19 benar-benar hilang.

Baca juga: Robongholo dan Nanwani sumber AMDK utama PON Papua

Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru, mengatakan warga yang sudah mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 sebanyak 6 ribu lebih.

“Penanganan Covid-19 ini merupakan tanggung jawan kita semua. Mari bersama-sama memutus penyebaran virus korona. Jangan sampai kita tertular dan meninggal karena Covid-19,” ujar Rustan.

Rustan berharap warga tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, mengurangi aktivitas fisik di luar rumah, menjauhi kerumunan, dan menjaga kesehatan.

“Cuma ini kunci memutus rantai penyebaran virus korona. Laksanakan protokol kesehatan supaya aman dan sehat. Kalau sehat maka melakukan aktivitas tidak ada kendala, semuanya lancar dan pastinya dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi,” ujar Rustan. (*)

Editor: Dewi Wulandari

Related posts

Leave a Reply