Papua No.1 News Portal | Jubi
Semarang, Jubi – Sebanyak 912 petugas Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2020 di Jawa Tengah positif Covid-19. Mereka terdiri dari anggota Kelompok Panitia Pemungutan Suara atau KPPS dan Petugas Pengamanan Tempat Pemungutan Suara.
“Jumlah tersebut merupakan angka komulatif berdasarkan tes yang dilalukan sebulan terakhir. Pemeriksaan dimulai 9 November lalu,” ujar Anggota Komisi Pemilihan Umum Jawa Tengah, Taufiqurrahman, Minggu (6/12/2020).
Baca juga : Penyelenggara Pilkada kembali terpapar Covid-19, kali ini menimpa KPPS
Calon Pilkada kembali meninggal akibat Covid-19, kali ini menima Cawagub Bengkulu
Pilkada 2020, 70 calon positif Covid-19 tiga di antaranya meninggal
Sebelumnya para petugas KPPS dan pengaman TPS dari 21 kabupaten dan kota di Jawa Tengah menjalani rapid tes Covid-19. Petugas berjumlah 396.693 orang tersebut dites rapid Covid-19. Mereka terdiri atas 308.539 anggota KPPS dan 88.154 pengaman TPS.
Petugas yang hasil rapid tesnya reaktif Covid-19 selanjutnya dites usap. Berdasarkan tes swab tersebut ditemukan 912 petugas positif Covid-19. “Semua dirapid kalau reaktif diswab,” kata Taufik menambahkan.
Dia menyebut petugas yang ditemukan positif Covid-19 tersebar di berbagai daerah yang bakal menggelar Pilkada 2020. Adapun daerah dengan jumlah tertinggi adalah Kabupaten Wonosobo. “Paling banyak Kabupaten Wonosobo ada 297 petugas positif Covid-19,” katanya. (*)
Editor : Edi Faisol