Media siber siap berkolaborasi perangi hoaks di Papua

Papua
Ilustrasi Cek Fakta - Pixabay.com.

Papua No.1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Asosiasi Media Siber Indonesia atau AMSI menggelar pelatihan cek fakta untuk mengeleminasi dampak penyebaran hoaks. Pelatihan berlangsung secara daring selama tiga hari, sejak kemarin, dan diikuti para jurnalis dari media siber anggota AMSI Papua.

Training Cek Fakta ini merupakan upaya membendung aksi-aksi hoaks. Pengurus AMSI Papua mengajak media berkolaborasi demi mengurangi dan mengantisipasi hoaks di Tanah Papua,” kata Sekretaris Jenderal AMSI Papua dan Papua Barat Yohanis S Nussy dalam rilis pers yang diterima Jubi, Minggu (22/11/2020).

Read More

Nussy mengatakan peserta sangat antusias menjalani pelatihan. Mereka mengujicobakan pengecekan fakta melalui foto saat pelatihan pada hari kedua.

“Semangat rekan-rekan sangat positif. Ini bisa menjadi peluang kolaborasi (antarmedia dalam memerangi hoaks) sehingga masyarakat mendapat informasi akurat,” jelas Pemimpin Redaksi Gheroy.com dari Timika, tersebut.

Pelatihan Cek Fakta diampu oleh Heru Margianto dari Kompas.com dan Deny Yudiawan dari Pikiranrakyat.com. Nussy berharap media setempat dapat terus saling berbagi pengalaman mengenai cek fakta di Tanah Papua.

Sementara itu, Heru maupun Deny menekankan pentingnya keuletan, ketekunan, dan kegigihan dalam mengonfirmasi sebuah informasi di dunia maya. Prinsip-prinsip jurnalistik harus selalu dikedepankan dalam pengecekan fakta. Kedua juga siap dan berkenan untuk terus membagikan ilmu mereka kepada media siber di Tanah Papua.

“Wartawan harus sabar dalam memberitakan sebuah informasi agar semakin dipercaya pembaca. Lebih baik lamban, tetapi informasinya tepat (akurat),” kata Deny.

 

Editor: Aries Munandar

Related posts

Leave a Reply