Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Kapolda Papua Polda Papua Inspektur Jenderal Polisi Paulus Waterpauw mengatakan, pihaknya melibatkan 295 personel dalam Satuan Tugas atau Satgas Antisipasi Bencana.
Itu dikatakannya, usai memimpin apel gelar pasukan Kontijensi Aman Nusa II tahun 2019 dan 2020. Apel digelar di Lapangan Markas Komando Brimob Polda Papua di Kotaraja, Kota Jayapura pada Selasa (17/12/2019).
“Apel ini sebagai konsolidasi kekuatan yang terlibat dalam penanganan menghadapi situasi jika terjadi bencana alam di wilayah Papua,” kata Irjen Pol Paulus Waterpauw.
Menurutnya, Satgas Antisipasi Bencana tersebut dikomandoi oleh Kepala Biro Ops Polda Papua dan Komandan Satuan Tugas Brimob Polda Papua.
“Selama belum ada kejadian mereka standby, menunggu. Keberadaan Satgas ini sampai 2020,” ujarnya.
Kata Kapolda Papua, pembentukan Satgas Antisipasi Bencana merupakan agenda tahunan Polri. Satgas tersebut dibentuk dalam rangka mengantisipasi perubahan alam (iklim) di berbagai wilayah Indonesia.
“Kalau terkait pengamanan Natal, nanti kita akan gelar sendiri kekuatannya,” ucapnya. (*)
Editor : Edho Sinaga