FKUB imbau masyarakat Papua tidak terpengaruh klaim sepihak peserta Pemilihan Umum 2019 

Ketua Forum Komunikasi Umat Beragama Provinsi Papua, Pdt Lipiyus Biniluk - Jubi/Arjuna Pademme
Ketua Forum Komunikasi Umat Beragama Provinsi Papua, Pdt Lipiyus Biniluk – Jubi/Arjuna Pademme

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Forum Kerukunan Umat Beragama atau FKUB Provinsi Papua mengimbau masyarakat di Papua tidak terpengaruh dengan klaim kemenangan yang dinyatakan peserta Pemilihan Umum 2019. FKUB Provinsi Papua menghimbau semua pihak bersabar menunggu Komisi Pemilihan Umum atau KPU merampungkan hasil penghitungan rekapitulasi perolehan suara di tingkat kabupaten/kota, provinsi, maupun nasional.

Read More

Imbauan itu disampaikan Ketua FKUB Papua Pdt Lipiyus Biniluk dalam siaran pers yang diterima Jubi, Jumat (3/5/2019) malam.  “Jangan percaya jika ada orang yang mengklaim kemenangan untuk dirinya atau orang lain. Biarkan KPU menyelesaikan proses rekapitulasi suara dan mengumumkan hasilnya,” kata Pdt. Lipiyus Biniluk.

FKUB berharap masyarakat Papua tetap menjaga situasi keamanan dan kedamaian. FKUB berharap masyarakat di Papua dapat menunjukkan kepada warga Indonesia bahwa masyarakat Papua sudah dewasa dalam berdemokrasi. 

“Pelaksanaan Pemilihan Umum 2019   berbeda dibandingkan pemilihan umum sebelumnya. Kali ini, pelaksanaan pemilihan calon anggota legislatif dan Pemilihan Presiden 2019 dilaksanakan serentak. Dari pemantauan kami, pelaksanaan Pemilihan Umum 2019 di Papua pada umumnya berjalan aman dan lancar,” ujarnya.

Imbauan serupa disampaikan anggota komisi bidang pemerintahan, politik, hukum dan keamanan Dewan Perwakilan Rakyat Papua, Yonas Nusy. “Masyarakat mesti bersabar menunggu hasil dari lembaga resmi. Jangan terprovokasi oleh berita hoax, atau klaim sepihak pihak tertentu,” kata Nusy. (*)

Editor: Aryo Wisanggeni G

Related posts

Leave a Reply