Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Duta Besar Australia untuk RI, Penny Williams PSM telah menyerahkan Surat Kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo, Rabu (1/9/2021). Penyerahan Surat Kepercayaan itu menandai secara resmi tugas Penny Williams selaku Duta Besar Australia di Indonesia.
Siaran pers tertulis Kedutaan Besar Australia di Jakarta yang diterima Jubi pada Rabu menyatakan Penny Williams PSM resmi mengawali tugasnya menggantikan duta besar sebelumnya, Gary Quinlan. Williams menjadi perempuan pertama yang menjabat sebagai Duta Besar Australia untuk Indonesia.
Sebelumnya, Williams adalah pejabat senior di Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia (DFAT). Sebelum menjadi Duta Besar Australia untuk Indonesia, Williams menjabat sebagai Wakil Sekretaris DFAT. Williams juga pernah bertugas sebagai Duta Besar Australia untuk Malaysia.
Baca juga: Produksi komersial kava di Australia akan berdampak buruk bagi Vanuatu
Williams dapat berbahasa Indonesia dengan baik, dan memiliki gelar Bachelor of Asian Studies (Honours) dengan fokus Indonesia. Ia juga memiliki gelar Magister Antropologi Terapan dan Pembangunan Partisipatif.
Mengutip Wikipedia, Penny William PSM lahir di Wynyard, Tasmania 22 Januari 1964 dan bekerja sebagai pegawai negeri dan diplomat Australia. Penny Williams bergabung dengan Departemen Luar Negeri dan Peradangan (DFAT) pada 1988 .
Ia juga pernah menghabiskan waktu di Indonesia sebagai siswa pertukaran di Indonesia pada 1981 – 1982. Saat itu ia bersekolah di SMA PSKD (Perkumpulan Sekolah Kristen Djakarta) I, Salemba, Jakarta Pusat. (*)
Editor: Aryo Wisanggeni G