Papua No. 1 News Portal | Jubi
Beijing, Jubi– China kembali melaporkan enam kasus baru Covid-19 dan lima kasus orang tanpa gejala (OTG). Lima dari kasus baru, yang terdeteksi pada Sabtu (6/6/2020) malam, merupakan tambahan tiga kasus dibandingkan sehari sebelumnya, yakni melibatkan pendatang dari luar negeri.
Baca juga : Militer China berbagi pengalaman perangi Covid-19
Wabah Covid-19 batalkan pameran industri terbesar di China
AS tuduh peretas China curi penelitian Covid-19
Komisi Kesehatan Nasional (NHC) melalui situsnya menyatakan satu kasus transmisi lokal ditemukan di selatan Provinsi Hainan.
NHC juga mengonfirmasi lima kasus baru OTG, yakni mereka yang terinfeksi virus corona tetapi tidak menunjukkan gejala, dibanding dua kasus sehari sebelumnya.
Hingga kini, jumlah infeksi di China, tempat laporan virus corona pertama kali muncul pada akhir tahun lalu, mencapai 83.036. Sementara itu, jumlah kematian masih berjumlah 4.634.
Sementara itu Covid-19 masih menginfeksi pejabat negara di dunia. Tercatat Juru bicara Presiden Kazakhstan Kassym-Jomart Tokayev, Berik Uali, dirawat di rumah sakit setelah terbukti positif Covid-19. Kepastian terineksi disampaikan Uali yang mengungkap dalam unggahan di akun Facebook miliknya pada Sabtu (6/6/2020).
Menurut Uali, kondisi kesehatan presiden berusia 67 tahun tersebut tidak menghadapi risiko.
Sang juru bicara menuliskan bahwa Tokayev secara rutin menjalani tes dan sejumlah langkah keamanan tambahan telah diberlakukan di istana kepresidenan.
“Presiden Tokayev masih bertugas sesuai jadwalnya, kondisi kesehatannya aman,” kata Uali.
Negara Asia Tengah tersebut mengonfirmasi 12.511 kasus COVID-19 dengan 53 kematian. Kazakhstan mengakhiri karantina wilayah dua bulan pada Mei namun tetap memberlakukan aturan menjaga jarak fisik dan menutup perbatasan. (*)
Editor : Edi Faisol