Papua No. 1 News Portal | Jubi ,
Jayapura, Jubi – DPR Papua memiliki berbagai cara dalam menjaga kebersamaan dan toleransi antara umat beragama di lembaga itu. Baik antara sesama anggota dewan, maupun anggota dewan dengan staf.
Salah satu cara yang dilakukan dengan menggelar buka puasa bersama seluruh anggota dewan dan staf kesekertariatan DPR Papua, Selasa (5/6/2018).
"Kami melakukan agenda seperti ini secara berkesinambungan setiap bulan puasa. Ini salah satu bentuk menjaga tolernasi antara sesama umat beragama dalam DPR Papua," kata Wakil Ketua Komisi I DPR Papua, Tan Wie Long usai berbuka puasa.
Menurutnya, agenda seperti ini bukan hanya sekadar seremonial, namun memiliki makna berarti dan positif. Tidak hanya saat bulan Ramadan, ketika masa perayaan Natal, sekretariat DPR Papua juga mengadakan Natal bersama, sebagai bentuk penghargaan untuk anggota dan staf lembaga dewan yang beragama Kristen.
"Ini juga menandakan toleransi beragama di Papua ini sangat baik. Dapat menjadi contoh untuk SKPD lain," ucapnya.
Hal yang sama dikatakan Sekretaris Komisi I DPR Papua, Mathea Mamoyao. Menurutnya, pihaknya terus berupaya menjaga tolernasi antara umat beragama, dimulai dari internal dewan.
"Sama saat perayaan Natal oleh umat Nasri, itu juga dilakukan sebagai bentuk saling menghargai. Ini juga untuk menjalin silaturahmi sebagai keluarga besar DPR Papua," kata Mamoyao. (*)