Sah, Jawa Timur gantikan Papua sebagai tuan rumah Porwanas XIII

Ketua PWI Pusat, Atal S Depari menyerahkan hasil Rakernaslub kepada ketua SIWO PWI Jatim didampingi Gungde Ariwangsa – Jubi/dok SIWO

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Jawa Timur (Jatim) resmi dan ditunjuk menggantikan Papua sebagai tuan rumah pelaksana Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII tahun 2020.

Read More

Keputusan mengganti Papua dengan Jatim ditetapkan secara demokrasi dalam Rapat Kerja Nasional Luar Biasa (Rakernaslub) Seksi Wartawan Olahraga Persatuan Wartawan Indonesia (SIWO PWI) yang berlangsung Tegal Mas Island Lampung, Jumat (25/10/2019).

Papua awalnya sangat getol menjadi tuan rumah, namun dalam perjalanan provinsi di Timur Indonesia itu, tidak juga menjamin serta memberi kepastian. Terakhir PWI Pusat mendapat informasi dari PWI Papua bahwa mereka tidak sanggup menggelar event nasional antar para jurnalis Indonesia yang tergabung dalam PWI itu.

Dalam sidang pleno juga resmi menetapkan 10 cabang yang akan dipertandingan yakni atletik, biliar, bulutangkis, catur, futsal, sepakbola, tenis lapangan, tenis meja, bridge dan bowling.

Persyaratan atlet yang tampil di Porwanas adalah kartu biru PWI & kartu Uji Kompetensi Wartawan (UKW) [tidak diperbolehkan dengan surat-surat keterangan]. Seluruh kartu UKW Dewan Pers yang dikeluarkan dari lembaga manapun yang berafiliasi dengan Dewan Pers boleh dipergunakan ditambah dengan Kartu Biru PWI.

Ketua SIWO PWI Jawa Timur, Erwin Muhammad menyatakan, pada Rakernaslub ini juga Sumatera Selatan mengajukan diri. Namun, Jawa Timur lebih memenuhi persyaratan yang sudah ditetapkan dalam tata tertib (tatib).

SIWO PWI Jatim juga memaparkan beberapa visual dan data, yang dihadiri ketua Dewan Kehormatan PWI dan Ketua SIWO PWI Jatim.

Porwanas rencananya dipusatkan di Malang Raya, Kota Malang dan Kota Batu, Jawa Timur dengan beberapa kemudahan akses transportasi udara dan darat.

“Di dua kota itu, ada sekitar 70 tempat wisata,” kata Erwin mempromosikan.

Selain itu disiapkan juga transportasi lokal melekat di venue, di Hotel Penginapan, subsidi untuk penginapan kontingen daerah di hotel-hotel yang representatif di sekitar Malang.

SIWO PWI Sumatera Selatan juga memaparkan kesiapannya bahkan membawa amanat dari pemerintah daerah untuk memaparkan kesiapan menjadi tuan rumah Porwanas 2020.

Sumsel menawarkan venue-venue bertaraf internasional serta menawarkan akomodasi gratis untuk seluruh kontingen peserta Porwanas.

Namun, peserta sidang pleno merekomendasikan Jatim sebagai tuan rumah Porwanas 2020 dengan segala konsekuensi yang telah dijanjikan.

“Saya berterima kasih kepada teman-teman atas dukungannya. Kami sudah menyiapkan segalanya baik bersifat teknis maupun non teknis pelaksnaan nanti, “kata Erwin Muhamad.

Ketua SIWO PWI Pusat, Gungde Ariwangsa menyampaikan, sambutan dari panitia pelaksana Rakernaslub SIWO PWI Lampung yang dikomandoi bapak Edi Purwanto dengan arahan Ketua PWI Lampung, Supriyadi Alfian sungguh luar biasa.

“Saya benar-benar terkesan. Keindahan Tegal Mas terasa makin indah dan syahdu dengan sambutan penuh keakraban dan kekeluargaan seluruh panitia. Bertambah lengkap lagi, rekan-rekan para pengurus SIWO PWI daerah seluruh Indonesia juga memberikan kontribusi yang luar biasa sehingga Rakernaslub bisa berjalan lancar dan sukses,” katanya.

Keputusan penting memilih Jatim sebagai tuan rumah Porwanas 2020 menggantikan Papua pun bisa diambil dengan demokratis dan penuh kekeluargaan.

“Semua menjadi indah karena Jatim membawa bekal kepastian sebagai tuan rumah. Sumsel dan Bengkulu memetik pengalaman untuk persiapan calon tuan rumah Porwanas berikutnya,” ujarnya.

“Kita sudah membuat sejarah di Tegal Mas. Semoga ini akan memberikan motivasi bagi kita untuk terus menjaga dan mengawal marwah SIWO PWI sebagai salah satu pilar pembina olahraga di Indonesia,” demikian Gungde Ariwangsa. (*)

Editor: Jean Bisay

Related posts

Leave a Reply