Papua No. 1 News Portal | Jubi
Manokwari, Jubi – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 104 yang dilaksanakan oleh Kodim 1801/Manokwari tahun 2019 ini, dipusatkan di Distrik Tanah Rubuh Kabupaten Manokwari.
Program rutin TNI AD (Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat) ini menyasar pembangunan fisik dan non fisik yang bermanfaat bagi warga setempat sekaligus memupuk rasa cinta kepada NKRI melalui kemanunggalan TNI bersama rakyat.
Komandan Kodim 1801/Manokwari, Letkol Inf. Hendriek Paulus Mote mengatakan sasaran fisik dalam TMMD 104 di Distrik Tanah rubuh yaitu pembangunan tiga unit rumah warga, pengerasan jalan pemukiman sepanjang 600 meter dan kegiatan non fisik berupa sosialisasi dan pengobatan massal.
“Sasaran fisik terdiri pembangunan rumah tiga unit dan pengerasan jalan sepanjang 600 meter sedangkan sasaran non fisik meliputi penyuluhan agama, pembekalan bela negara, penyuluhan kamtibmas, penyuluhan narkoba, pengobatan massal dan sosialisasi rekrutmen TNI-AD,” ujar Mote, Kamis (27/2/2019).
Dikatakan Mote, TMMD diharapkan dapat mewujudkan percepatan Desa membangun Indonesia, serta meningkatkan kesejahteraan rakyat di wilayah yang menjadi sasaran TMMD.
“Tahun ini kita lakukan TMMD di Distrik Tanah Rubuh dan sudah mulai berjalan hari ini yang ditandai dengan Upacara Pembukaan di Lapangan Kantor Distrik Tanah Rubuh pagi tadi,” ujar Mote.
Sementara, Marselina Jalimun, Asisten III kabupaten Manokwari mengatakan program TMMD oleh TNI AD, selama ini sangat membantu Pemerintah dalam setiap program fisik dan non fisik yang dijalankan. Oleh karena itu, Pemerintah kabupaten Manokwari berikan dukungan penuh dalam kegiatan tersebut.
“TMMD merupakan suatu upaya TNI membantu pemerintah memberdayakan potensi wilayah dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara serta kesadaran bela Negara dalam upaya pemberdayaan wilayah pertahanan dan juga ikut menciptakan kondisi sosial yang dinamis dalam rangka mewujudkan ketahanan wilayah yang tangguh dalam menghadapi hakekat ancaman,” ujarnya.
Selain buka pelaksanaan TMMD 104 yang ditandai dengan penyerahan alat dan penandatanganan kerjasama antara Pemda dan Kodim, kesempatan itu Marselina Jalimun bersama Dandim Mote juga memberikan bantuan seragam sekolah kepada SD Negeri 03Warkapi dan SD Negeri Cuyeheb Distrik Tanah Rubuh. (*).
Editor : Edho Sinaga