Papua No. 1 News Portal | Jubi
Sentani, Jubi – Pemerintah Daerah Kabupaten Jayapura bersama sejumlah pihak telah memberikan dukungan bantuan berupa Sembako, obat-obatan, fasilitas pendukung lainnya seperti senter, dan alat pertanian lainnya bagi 25 Kepala Keluarga yang mendiami Dusun Awon Kampung Bengguin Progo Distrik Kemtuk, Sabtu (9/1/2021).
Dusun Awon merupakan bagian dari Kampung Bengguin Progo, jarak tempuh menuju ke dusun tersebut membutuhkan waktu sekitar enam jam dari Ibu Kota Kabupaten Jayapura, Sentani. Medannya juga cukup berat.
Dusun yang saat ini ditempati 75 jiwa itu terbilang terpencil yang hidup di wilayah Kemtuk sejak puluhan tahun silam.
Asisten Bidang Pemerintahan Setda Kabupaten Jayapura, Abdul Rahman Basri, sebelum menyerahkan bantuan secara simbolis mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Jayapura melalui Pemerintah Distrik dan Kampung akan terus memberikan dukungan dan perhatian serius kepada warga masyarakat yang belum mendapat sentuhan pembangunan di wilayah itu.
Menurutnya, warga masyarakat atau yang suku-suku yang tinggal terpencil dari jangkauan Pemerintah, adalah bagian yang tak terpisahkan.Wajib hukumnya untuk mendapatkan perhatian dari Pemerintah, sama dengan masyarakat umum lainnya.
” Walaupun segelintir orang, tetapi mereka juga saudara kita dan harus dirangkul menjadi bagian kita bersama dalam proses pembangunan yang dilakukan,” ujar Abdul Rahman Basri saat ditemui di Sentani. Minggu (10/1/2021).
Dikatakan, dalam waktu dekat Pemerintah Daerah akan berikan bantuan berupa bahan bangunan, sesuai permintaan masyarakat setempat untuk pembangunan satu unit bangunan serbaguna di dusun Awon.
Abdul Rahman Basri juga menyampaikan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan penuh terhadap keberadaan masyarakat suku terasing di dusun Awon. ” Kerja sama terus akan kami tingkatkan, pemerintah distrik, kampung bersama TNI dan Polri,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Kampung Bengguin Progo, Markus Waimeni mengakatakan, keberadaan masyarakat di dusun Awon sudah ada sejak lama, dukungan Pemerintah Kampung selama ini hanya dengan bantuan bahan makanan seperti beras, gula, kopi, garam, minyak goreng dan lain-lain.
” Dari kampung Bengguin Progo ke dusun awon menempuh perjalanan sehari, melalui jalan setapak, masyarakat di dusun itu juga biasa berkunjung ke sini untuk mendapatkan bahan makanan,” (*)
Editor: Syam Terrajana