Cabup-cawabup Merauke terpilih diminta rangkul lawan politik

papua-tokoh-adat-marind
Tokoh masyarakat adat Marind, Ignasius Ndiken – Jubi/Frans L Kobun

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Merauke, Jubi – Tokoh masyarakat adat Marind-Papua, Ignasius Ndiken, minta kepada calon Bupati-Wakil Bupati (terpilih) Merauke, Romanus Mbaraka-H. Riduwan, agar merangkul pasangan calon (paslon) bersama pendukungnya yang kalah dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) 9 Desember 2020.

“Pelaksanaan pilkada telah berakhir dan semua berjalan dengan baik. Lalu situasi Merauke juga aman-kondusif tanpa gejolak,” ungkap Ignasius saat ditemui Jubi, Selasa (19/1/2021).

Read More

Ignasius juga meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke segera melakukan penetapan calon terpilih Romanus-Riduwan, agar pelaksanaan pelantikan dapat dilaksanakan, agar roda pemerintahan dan pembangunan dapat berjalan normal.

Kan pertarungan pilkada Merauke telah berakhir. Lalu sejauh ini pun tak ada persoalan. Olehnya penetapan calon terpilih harus secepatnya dilakukan KPU,” pintanya.

Diharapkan agar Romanus-Riduwan juga membangun komunikasi baik dengan tokoh agama, tokoh adat, serta stakeholder lain jalan bersama untuk lima tahun ke depan.

Baca juga: Pemuda Marind: Jangan coba ganggu hasil pilkada Merauke

Salah seorang intelektual Marind-Papua, Burhanuddin Zein, juga mendukung agar penetapan calon terpilih segera dilakukan KPU agar tahapan terakhir yakni pelantikan dapat dilaksanakan tepat waktu.

“Saya kira seluruh masyarakat Merauke telah menyatakan pilkada sudah selesai dan pemenangnya adalah Romanus-Riduwan,” ungkapnya. (*)

Editor: Dewi Wulandari

Related posts

Leave a Reply