Papua No. 1 News Portal | Jubi
Makassar, Jubi – Regu cerdas cermat Kota Jayapura dan Kabupaten Mappi keluar sebagai juara Cerdas Cermat Rohani (CCR) pada ajang lomba paduan suara gerejani (Pesparani) I Katolik se-Provinsi Papua.
Regu cerdas cermat Kabupaten Mappi keluar sebagai juara pertama CCR kategori anak. Sedangkan regu cerdas cermat Kota Jayapura juara pertama CCR kategori remaja. Lomba berlangsung di Aula Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan Provinsi Papua, Kotaraja, Distrik Abepura, Kota Jayapura pada Sabtu (16/11/2019) malam.
Dalam rilis pers panitia seksi publikasi Pesparani I Katoliki tingkat Provinsi Papua yang diterima Jubi pada Sabtu malam (16/11/2019), disebutkan CCR kategori anak, Kabupaten Mappi meraih nilai 1.300, disusul Kabupaten Kepulauan Yapen dengan 1.200 dan Kota Jayapura berada pada peringatkan ketiga dengan nilai 1.000.
Sementara, dalam lombat CCR kategori remaja, Kota Jayapura keluar sebagai juara dengan perolehan nilai 1.500. Tempat kedua ditempati Kabupaten Mappi dengan nilai 1.200 dan juara tiga adalah Kabupaten Jayapura dengan nilai 900.
Ketua Ketua Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Partai Paduan Suara Gerejani Katolik (LP3K) Kabupaten Mappi, Vinsensius Yamlean mengatakan pihaknya bersyukur karena regu CCR kategori anak dan remaja berhasil keluar sebagai juara pertama dan kedua.
“Ini prestasi yang sangat luar biasa dan kebanggaan bagi pemerintah dan warga Mappi. Anak -anak tampil sempurna di CCR anak. Regu CCR remaja mungkin belum beruntung,” kata Vinsensius Yamlean usai CCR.
Menurutnya, pihaknya akan mempersiapkan regu CCR kategori anak Kabupaten Mappi karena akan mewakili Papua pada Pesparani nasional II di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada November 2020.
“Selama setahun ini kami akan mempersiapkan mereka lebih baik lagi agar, bisa membanggakan Provinsi Papua di tingkat nasional,” ujar Vinsensius.
Sementara itu, peserta lomba CCR kategori remaja dari Kota Jayapura, Oktavianus Firman Matun mengatakan ia bersama rekannya mempersiapkan diri selama sebulan.
“Selama mempersiapkan diri, kami berlatih memahami pertanyaan, menjawab dengan cepat dan tepat,” kata Oktovianus.
Pendamping lomba CCR remaja dari Kota Jayapura, Marlin Rano menyatakan akan mempersiapkan anak asuhnya lebih baik lagi, karena akan mewakili Papua pada Pesparani nasional ke-II di Kupang, NTT pada November 2020.”Tentu perlu mempersiapkan mental, fisik dan intelegensi yang lebih baik,” ucap Marlin Rano.
Koordinator lomba Pesparani I Katolik tingkat Provinsi Papua, Pater Contantinus Bahang, OFM memberikan selamat kepada peserta CCR kategori anak dari Kabupaten Mappi dan peserta CCR kategori remaja Kota Jayapura yang akan mewakili Papua pada ajang Pesparani nasional ke-II.
“Kita harus bersyukur meski sejak lomba ada yang menyenangkan dan tak menyenangkan, tapi karena ini pesta, yang lebih dari pertandingan semuanya bisa diselesaikan dengan penuh persaudaraan,” kata Pater Contantinus Bahang.
Sementara itu, pada lomba paduan suara kategori campuran, tim dari Kabupaten Kepulauan Yapen berhasil keluar sebagai juara pertama nilai 83,125. Posisi kedua ada ditempati Kabupaten Mimika dengan nilai 82,625 dan Kabupaten Asmat pada peringkat ketiga dengan nilai 82,125.
Prestasi yang diraih tim paduan suara kategori campuran Kabupaten Kepulauan Yapen tersebut, menempatkan mereka sebagai wakil Papua saat pelaksanaan Pesparani nasional II di Kupang, NTT tahun depan.
Salah satu dewan juri, Poedji Soesila mengatakan terjadi persaingan ketat untuk lomba paduan suara kategori dewasa campuran. Semua tim menampilkan yang terbaik. “Akan tetapi harus ada yang unggul dalam lombaan ini,” ucap Poedji Soesila.
Koordinator kontingen Kepulauan Yapen, Triyuda berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kontingen Yapen. Katanya, ini merupakan prestasi membanggakan. (*)
Editor: Syam Terrajana