Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Kamar Adat Pengusaha Papua atau KAPP Paniai akan menggelar Konferensi Daerah KAPP di Enarotali, ibukota Kabupaten Paniai, Papua, Kamis (8/8/2019). Sekretaris Umum KAPP Tepinus Waroman mengatakan konferensi daerah itu dilakukan untuk meningkatkan kemampuan pelaku usaha di Paniai, dan penguatan organisasi KAPP.
“Kami gelar Komferda KAPP Paniai di Enarotali, agar dekat dengan pelaku usaha di kabupaten setempat. Kami ingin masyarakat mengangkat potensi potensi ekonomi yang ada,” kata Waroman di Enarotali, Rabu (7/8/2019).
Tepinus Waroman mengatakan kegiatan itu merupakan konferensi daerah (konferda) pertama di Kabupaten Paniai, dan merupakan konferda kedua di wilayah adat Meepago. “Kabupaten yang sudah menyelenggarakan konferda adalah Nabire, dan besok di Enarotali. KAPP juga sedang menyiapkan konferda di Deiyai, Sorong dan beberapa tempat lainnya,”katanya.
Menurutnya, konferda di Enarotali itu akan mendata kembali orang asli Papua yang aktif dalam berwirausaha. “[Pendataan itu dilakukan] agar masyarakat Paniai yang sedang melakoni usaha mikro maupun makro bisa berpartisipasi dalam program KAPP. Selain mengajak mereka bergabung, kami juga akan membina mereka agar dapat mengangkat perekonomi keluarga, dan bisa berkompetisi dengan orang lain,” kata Waroman.
Koordinator Wilayah Kamar Adat Pengusaha Papua Wilayah Adat Meepago, Natan Naftali Tebay mengatakan koferda itu merupakan hasil konsolidasi para pemegang mandat sementara KAPP. Tebay mengatakan para peserta konferensi daerah dapat memilih dan dipilih menjadi pengurus KAPP Paniai, dan melaksanakan program kerja KAPP di Paniai. (*)
Editor: Aryo Wisanggeni G