Bupati Tolikara terima NIP 379 CPNS formasi 2018

Papua
Ilustrasi ASN di Papua - Jubi. Dok

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Kepala Kantor Regional IX Badan Kepegawaian Negara Jayapura, Sabar Parlindungan Sormin menyerahkan dokumen pertimbangan teknis 379 Nomor Identitas Pengawai atau NIP Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Tolikara formasi 2018. Dokumen itu diserahkan kepada Bupati Tolikara, Usman G Wanimbo di Kota Jayapura, Papua, Jumat (7/5/2021).

Sormin menyatakan data sejumlah Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Tolikara formasi 2018 itu belum lengkap. “Masih ada beberapa CPNS formasi 2018 [yang] berkasnya kurang lengkap. Saya berharap CPNS bersangkutan proaktif bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Tolikara, bersama-sama kami selesaikan dalam beberapa minggu ke depan,” ujar Sormin.

Read More

Baca juga: Belum semua pemerintah kabupaten/kota serahkan data pegawai honorer

Pertimbangan teknis NIP CPNS itu nantinya akan menjadi dasar bagi Bupati Tolikara untuk menerbitkan Surat Keputusan pengangkatan 379 CPNS menjadi PNS. Selanjutnya, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Tolikara yang menggelar Pelatihan Dasar bagi para PNS yang baru menerima SK.

Wanimbo menyatakan ia akan segera menerbitkan SK pengangkatan bagi para CPNS Kabupaten Tolikara. Menurutnya, BKD Tolikara harus menggelar Pelatihan Dasar bagi PNS baru selambat-lambatnya satu tahun sejak mereka menerima SK pengangkatan.

“Beberapa CPNS 2018 [yang] berkasnya masih dalam proses itu akan kami selesaikan. Saya harap kami butuh kerjasama yang cepat untuk menyelesaikannya,” ujar Wanimbo. (*)

Editor: Aryo Wisanggeni G

Related posts

Leave a Reply