Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Persipura Jayapura akan ditantang Persikabo 1973 dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2021 yang akan tersaji di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali, Sabtu (5/2/22) besok. Jelang duel tersebut, kedua tim sama-sama berambisi merebut tiga poin demi menjaga posisi aman di papan klasemen.
Meski Persikabo kini berada di peringkat ke-12, namun mereka hanya berjarak lima poin dengan Persipura yang menempati peringkat ke-16.
Kemenangan menjadi sebuah kewajiban bagi Persipura dan Persikabo, jika ingin menjauhi zona degradasi, mengingat persaingan di papan bawah cukup ketat.
Persikabo baru saja menuai hasil negatif dengan menelan kekalahan dari PSIS Semarang. Itu menjadi kekalahan kedua mereka dalam lima laga terakhir di Liga 1.
Sementara Persipura sedikit diuntungkan karena bermodal kemenangan atas Borneo FC di laga sebelumnya setelah dalam empat laga beruntun selalu gagal memetik tiga poin.
Pelatih Persikabo, Liestiadi mengakui, menghadapi Persipura timnya akan mengantisipasi bola-bola mati dan serangan balik tim lawan.
Liestiadi mengatakan, Persipura kini menjadi ancaman serius bagi timnya jika melihat pada penampilan mereka di laga kontra Borneo FC.
“Evaluasi tim kita jelang lawan Persipura, saya meminta tim kita untuk mengantisipasi bola mati dan serangan balik lawan terutama Persipura juga punya pemain sayap yang kencang. Kita juga bersaing untuk menghindari zona degradasi jadi kita akan bekerja keras untuk mendapatkan poin,” kata Liestiadi kepada wartawan dalam sesi konferensi pers via zoom, Jumat (4/2/22).
Di kubu berbeda, pelatih Persipura, Angel Alfredo Vera tetap optimistis menatap laga kontra Persikabo 1973. Meski menilai sang lawan juga termotivasi untuk tetap berada di zona aman, namun Vera yakin Persipura bisa mendapatkan hasil positif.
“Pasti kita optimis dan tujuh pertandingan kita tidak jauh dari tim-tim yang ada di atas kita dan kita akan ketemu dengan tim yang mau keluar juga dari situasi tidak aman dan kita kalau bisa dapat tiga poin itu bisa mendongkrak posisi kita di klasemen,” kata Alfredo Vera.
Rekor pertemuan kedua tim di kompetisi Liga 1 dalam tiga tahun terakhir masih didominasi oleh Persipura. Tim Mutiara Hitam mencatatkan tiga kemenangan dan dua kali kalah dalam lima pertemuan terakhir mereka dengan Persikabo.
Pada putaran pertama di musim ini, Persipura menang dengan skor 2-1 dan menjadi kemenangan perdana Persipura di tangan Alfredo Vera. (*)
Editor: Syam Terrajana