Papua No. 1 News Portal | Jubi ,
Jayapura, Jubi– Awal tahun 2018 dibuka dengan berita baik oleh Badan Pusat Statistik (BPS) yang menyatakan bahwa tingkat penduduk miskin Indonesia periode Maret-September 2017 menurun sebesar 10,21 persen atau turun 1,19 juta jiwa dari 27,77 juta orang pada Maret menjadi 26,58 orang pada bulan September.
Namun, Kepala BPS Suhariyanto menekankan bahwa persentase penduduk miskin tertinggi masih berada di kawasan timur Indonesia. “Tepatnya di wilayah Maluku dan Papua,” kata dia dalam jumpa pers yang dilakukan di kantornya, Jakarta, Selasa (2/1/2017) seperti dilansir Tempo.co Rabu (3/1).
Persentase kemiskinan di kedua pulau tersebut mencapai 21,23 persen. Sedangkan pulau dengan persentase penduduk miskin terendah adalah Kalimantan sebesar 6,18 persen. (*)