Satu pasien Covid-19 meninggal di Jayawijaya

Papua-pasien covid 19- kasus mennggal dunia covid 19-wamena
Ilustrasi Pemakaman jenazah pasien Covid-29 di Taman Pemakaman Umum (TPU) Polomo, Sentani, beberapa waktu lalu - Jubi/Engelbert Wally.

Papua No.1 News Portal

Wamena, Jubi –  Satu pasien Covid-19 di Jayawijaya, dinyatakan meninggal pada Senin (16/11/2020), setelah hampir lima hari dinyatakan positif dan mendapatkan perawatan di ruang isolasi RSUD Wamena.

Bupati Jayawijaya yang juga ketua tim gugus tugas Covid-19, Jhon Richard Banua kepada awak media, Kamis (19/11/2020) di Wamena mengatakan, pasien dinyatakan positif hingga meninggal setelah ada riwayat perjalanan dari luar Wamena.

Read More

“Kami selama ini berupaya sebaik mungkin tetapi kehendak Tuhan berbeda. Jadi, yang terjadi sekarang Jayawijaya sudah punya satu pasien Covid yang meninggal karena perjalanan dari luar Wamena,” kata Jhon Banua.

Sebelum dinyatakan meninggal pasien, tersebut memang memiliki komplikasi penyakit disertai tekanan darah tinggi. Tidak disebutkan secara pasti penyakit yang diidapnya.

Pemakamannya pun dilakukan di malam hari saat itu juga, sesuai dengan protokol kesehatan dan hanya dihadiri keluarga serta pendeta untuk ibadah pelepasan.

“Saat pemakaman tidak dihadiri banyak orang namun untuk ibadah dipimpin pendeta untuk doa pelepasan tetapi dengan jarak yang telah ditentukan oleh petugas Covid-19,” katanya.

Hingga kini pemerintah daerah dan tim Covid Jayawijaya masih melakukan tracking atau pengawasan ketat bagi anggota keluarga pasien yang meninggal tersebut.”Hingga kini kita lagi tracking keluarga terdekat untuk melihat pemeriksaan lanjutan,” katanya. (*)

Editor: Syam Terrajana

Related posts

Leave a Reply