Pilpres AS, sejumlah mantan gubernur Republikan mendukung Joe Biden

papua, pemilihan
Ilustrasi. -pixabay.com

Papua No.1 News Portal | Jubi

Jakarta, Jubi – Sejumlah mantan gubernur Republikan bersama sekitar 100 para pendukungnya dan figur independen akan mendukung Joe Biden dalam Pilpres Amerika. Salah satu di antara mantan gubernur Republikan tersebut adalah Christine Tood Whitman, mantan Gubernur New Jersey. Selama ini, ia memang rutin mengkritik Donald Trump dan turut serta dalam kampanye Joe Biden di konvensi nasional Partai Demokrat.

Read More

“Biden adalah orang yang baik dan lurus. Donald Trump berusaha mencitrakan Joe Biden sebagai figur yang mengerakan. Ironisnya, hal itu adalah gambaran dari Amerika di bawah Donald Trump,” ujar Whitman, Kamis, (3/9/2020).

Baca juga : Trump dituding akan bermain kotor dalam Pilpres mendatang 

Pemilu Amerika Serikat, ini kebijakan ketat iklan Google

AS prihatin upaya China pengaruhi Pemilu Taiwan

Whitman juga menyebut Donald Trump melanggar nilai-nilai konservatif seperti taat hukum, peduli terhadap keamanan nasional, dan tidak berbohong. Kenyatannya, kata Whitman, Donald Trump banyak melakukan hal sebaliknya di mana terlihat dari caranya menangani virus Corona.

Mantan gubernur Republikan lainnya yang mendukung Joe Biden adalah Masachusetts Bill Weld dan mantan Gubernur Michigan Rick Snyder. Bill Weld sempat mencoba melawan Donald Trump di proses nominasi capres Republikan namun gagal.

“Pernah bekerjasama dengan Joe Biden dan Donald Trump di kesempatan berbeda, Biden adalah figur yang paling pas untuk mengembalikan Amerika ke jalan yang benar,” ujar Snyder yang kerap mengkritik cara kerja Donald Trump yang kasar dan memecah belah.

Sejumlah mantan gubernur tersebut telah membentuk kelompok untuk mencari dukungan dari sosok Republikan lainnya. Beberapa daerah kunci, di mana Biden bisa mendulang suara, akan disasar dengan kampanye-kampanye. Target utama mereka adalah perempuan sub urban serta swing voter.

Hingga berita ini ditulis belum diketahui apa dampak dari ‘pengkhianatan’ ini. Dalam survei terakhir, 90 persen Republikan masih konsisten mendukung Donald Trump. Direktur Komunikasi Tim Sukses Donald Trump, Tim Murtaugh, mengaku tak khawatir atas aksi Whitman cs..

“Donald Trump didukung oleh mereka yang benar-benar Republikan,” ujar Murtaugh mengakhiri. (*)

Editor : Edi Faisol

 

Related posts

Leave a Reply