Jubi | Portal Berita Tanah Papua No. 1
Jayapura, Jubi – Laga ujicoba mempertemukan dua tim raksa Indonesia timur, PSM Makasar versus Persipura Jayapura berlangsung di Stadion Andi Mattalatta, Rabu (5/4/2017) malam, berkesudahan dengan skor imbang 2-2.
Semenjak kick off babak pertama, tuan rumah mulai menekan Persipura lewat Ferdinand Sinaga. Serangan dari PSM akhirnya membuahkan hasil pada menit 18 lewat kaki Rizky Pelu.
Tertinggal 1-0, Persipura kembali mengancam gawang PSM lewat kaki Feri Pahabol. Namun berhasil ditepis kiper PSM, Rivky Mokodompit. Memasuki pertengahan babak kedua, serangan Persipura berhasil membalas keunggulan lewat sang kapten Boas Solossa pada menit ke 23.
Kedudukan imbang 1-1 tidak begitu lama, Boas kembali merobek gawang Rivky pada menit 36. Skor 1-2 membawa Anak asuh Alfredo Vera unggul pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, PSM berhasil menyamakan kedudukan lewat striker mereka Pluin pada menit 46. Sementara Persipura melakukan pergantian pemain Sebanyak 6 kali namun skor 2-2 tak beruba hingga babak kedua berakhir.
Usai laga ujicoba lawan PSM, pelatih kepala Persipura Angel Alfredo Vera mengatakan laga ujicoba tersebut berjalan sangat ketat.
"Pertandingan berjalan sangat ketat. Anak-anak suda bermain dengan apa kita harapkan. Tapi masih ada kekurangan yang harus kita benahi lagi," kata pelatih kepala Persipura Angel Alfredo Vera ketika berhasil dihubungi Jubi. (*)