Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Persipura Jayapura mendesak kepada PT Liga Indonesia Baru dan PSSI memberikan panduan kompetisi secara lengkap jika Liga 1 2020 harus dilanjutkan pada Oktober mendatang. Panduan itu dibutuhkan mengingat pandemi Covid-19 masih meluas di Indonesia dan Papua.
Sekretaris Umum Persipura Jayapura, Rocky Bebena menyatakan pihaknya telah bersurat kepada PT LIB sejak dua pekan lalu, meminta adanya panduan kompetisi pada masa pandemi Covid-19. “Kami belum mendapat jawaban secara resmi,” kata Bebena sebagaimana dilansir Tempo, Selasa, 28 Juli 2020.
Mantan jurnalis Cenderawasih Pos itu mengatakan dalam surat ke PT LIB, sebagai operator kompetisi Liga 1 2020, disampaikan permintaan poin jaminan yang harus dijawab secara tertulis kepada 18 klub peserta liga.
Lebih lanjut kata dia sejauh ini baru sekadar jawaban lisan dari PSSI dan PT LIB perihal membuat panduan tentang pelaksanaan kompetisi di bawah protokol kesehatan Covid-19. “Itu yang perlu kita minta jaminan dulu. Artinya apa, kalau jaminan itu sudah ada, sudah bisa membuat klub mempunyai kekuatan,” kata Bebena.
Baca juga: Lapangan timbul tenggelam, ‘lapangan rahasia’ dengan ‘aturan rahasia’
Sementara itu Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan pekan lalu dalam laman resmi PSSI.org telah melakukan kunjungan ke Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana untuk meminta arahan kepada Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid 19 Doni Monardo terkait lanjutan kompetisi Liga 1 pada Oktober 2020.
“Prinsipnya beliau (Doni Monardo) memberikan dukungan kepada PSSI. Hanya ada beberapa hal yang harus disepakati oleh PSSI serta seluruh komponen sepak bola, termasuk suporter,” kata Mochamad Iriawan.
Dia mengatakan jika kompetisi akan bergulir pada Oktober tentunya PSSI menyepakati atau mengikuti aturan-aturan protokol kesehatan yang ada. “Dalam konsep kami, tentunya protokol kesehatan nomor satu. Yang kedua karena ini kompetisi pada masa Covid-19 tentunya kita mengikuti beberapa liga yang ada di dunia yaitu tanpa penonton. Pak Doni Monardo menyepakati atau memberikan izin kepada kami untuk itu, namun protokol kesehatan tentunya menjadi yang utama dalam hal ini,”kata Iwan Bule panggilan akrab Ketua Umum PSSI itu.
Sementara itu, Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Doni Monardo mengapresiasi dan mendukung PSSI yang ingin kembali melanjutkan kompetisi Liga Indonesia. Ia pun ingin liga bergulir dengan syarat menerapkan protokol kesehatan dan akan mendukung dengan memberikan bantuan swab test kepada PSSI.(*)
Editor: Aryo Wisanggeni G