Papua No. 1 News Portal | Jubi ,
Jayapura, Jubi – Tim Persemi Mimika tampil sebagai juara Liga 3 zona Papua 2018. Sejak penyisihan grup hingga babak enam besar, tim besutan Eduard Ivakdalam Ardiles Rumbiak dan Dani Saroge itu tampil sangat super.
Persemi mengunci gelar juara setelah pada pertandingan terakhir babak enam besar menang telak 4-0 atas Nafri FC, Sabtu (11/8/2018) di Stadion Mandala Jayapura.
Pelatih Persemi Eduard Ivakdalam sumringah atas pencapaian anak asuhnya itu. Target sapu bersih poin sejak awal terpenuhi.
"Target kami sapu bersih poin di babak enam besar bisa terwujud. Selamat buat semua pemain yang sudah berjuang sejak penyisihan dan putaran enam besar," kata Eduard Ivakdalam.
Mantan kapten Persipura ini tidak ingin anak asuhnya cepat puas atas prestasi ini, sebab tugas berat menanti di putaran nasional.
Hasil positif juga diraih Persewar Waropen. Pada laga pentup sukses menaklukan Elang Brimob dengan skor 5-1, di lapangan Angkatan Laut, Sabtu (11/8/2018).
"Tim akan fokus untuk bersaing di putaran nasional maupun berjuang di Piala Indonesia," kata Carolino Ivakdalam, juru taktik Persewar.
Hasil akhir kompetisi Liga 3 zona Papua 2018. Juara, Persemi Mimika dan runner up, Persewar Waropen.
Peringkat tiga hingga enam masing-masing Persitoli Tolikara, Nafri FC dan Elang Brimob. (*)