Pembangunan tahap kedua terminal Entrop masuk proses lelang

Pembangunan terminal Tipe A Entrop tahap pertama sudah selesai dikerjakan - Jubi/Ramah
Pembangunan terminal Tipe A Entrop tahap pertama sudah selesai dikerjakan – Jubi/Ramah

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Kepala Dinas Perhubungan Kota Jayapura, Sefnath Kambuaya mengatakan, pembangunan tahap kedua terminal kendaraan angkutan umum (taksi) tipe A Entrop sudah masuk proses lelang. Jika pemenang tender dapat mulai bekerja pada April, Kambuaya optimis pembangunan terminal Entrop akan selesai 2019.

Read More

Kambuaya menyatakan pembangunan tahap pertama terminal Entrop telah dimulai sejak Oktober 2018. “Tahap pertama pembangunan terminal sudah selesai 100 persen. Kini pembangunan tahap kedua sudah masuk proses lelang,” kata Sefnath Kambuaya di Kantor Walikota Jayapura, Senin (1/4/19).

Menurutnya, terminal di Entrop dirancang menyerupai konsep penataan bandar udara. “Pembangunan terminal ini konsepnya seperti bandara karena ada parkiran antar negara, kabupaten, kota dan provinsi. Kami juga siapkan bengkel untuk kendaraan yang rusak,” ujarnya.

Pembangunan terminal seluas 2,5 hektar ini dibagi dua tahap. Tahap pertama Rp15 miliar dan tahap kedua Rp15 miliar. Anggaran Rp 30 miliar itu seluruhnya bersumber dari Kementerian Perhubungan.

Kambuaya menyatakan terminal tipe A Entrop diharapkan meningkatkan ekonomi masyarakat khususnya pada pedagang dan sopir taksi yang beroperasi di terminal tersebut. “Nantinya akan tumbuh kegiatan-kegaitan yang bermanfaat bagi kemajuan ekonomi masyarakat. Apalagi dengan sudah diresmikannya Pasar Entrop,” katanya.

Kepala Bidang Perhunungan Darat, Nikanor Andit mengatakan, pembangunan terminal tipe A Entrop dapat mendukung pembangunan di Kota Jayapura. “Terminal ini juga mendukung pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 di Papua,” jelasnya. (*)

Editor: Aryo Wisanggeni G

Related posts

Leave a Reply