Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Tanah Papua hanya tersisa hitungan hari. Pembukaan tetap akan digelar sesuai jadwal, yakni pada 2 Oktober 2021 di Stadion Lukas Enembe. Di sisa waktu yang kian dekat, Panita Besar PON Papua sudah menyiapkan panggung untuk seremonial pembukaan PON XX.
Meski masih dirahasiakan ke publik soal apa saja agenda yang akan disajikan dalam seremonial tersebut, namun PB PON membeberkan jika sejak berapa waktu lalu seremonial pembukaan sudah disiapkan, termasuk pendirian panggung.
Ketua Harian Panitia Besar (PB) PON Papua, Yunus Wonda, mengatakan persiapan menuju pembukaan PON XX sudah dikemas dengan baik.
“Sudah, sementara sedang dikerjakan untuk pembukaan PON XX, tapi belum bisa kita bocorkan ke publik, karena akan ada kejutan nantinya,” kata Wonda kepada wartawan, berapa waktu lalu.
Kabarnya, seremonial pembukaan PON XX ditangani langsung oleh event organizer (EO) berpengalaman yang menggarap iven Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang.
Secara umum, PB PON menyebut kesiapan Papua sebagai tuan rumah hajatan olahraga akbar di Indonesia itu sudah mencapai progres 85 persen. Hanya tinggal melengkapi peralatan, overlay, dan pencairan dana konsumsi dari APBN.
“Kalau kita bisa bilang saat ini persiapan kami sebagai tuan rumah menuju PON XX sudah 85 persen,” jelas Wonda.
Baca juga: PON XX Papua diperkirakan akan sepi penonton
Sementara itu, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat juga membeberkan jika persiapan menuju pembukaan PON XX sudah dilakukan oleh tuan rumah.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) KONI Pusat, TB Ade Lukman, mengatakan seremonial pembukaan PON XX akan disiarkan langsung di sejumlah stasiun televisi.
“Opening PON XX di Stadion Lukas Enembe sudah disiapkan acara pembukaannya, dan ini harusnya menjadi kebanggaan kita semua, bahwa upacara ini juga akan melibatkan para atlet lokal dan juga akan disiarkan secara langsung di sejumlah TV,” kata Lukman.
Sekadar informasi, total atlet dari 34 provinsi yang akan bertanding pada PON XX di Tanah Papua berjumlah 7.046 atlet, terdiri dari 4.160 atlet putra dan 2.886 atlet putri. Atlet-atlet tersebut akan tersebar di 4 klaster penyelenggaraan, yakni Kota dan Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika serta Kabupaten Merauke. (*)
Editor: Dewi Wulandari