Waspada varian baru Covid-19, Pemkot Jayapura gencarkan vaksinasi

Papua-Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru
Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru - Jubi/Ramah

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru, mengingatkan masyarakat di ibukota Provinsi Papua itu untuk tetap waspada. Meski jumlah kasus sudah sangat menurun tapi pandemi Covid-19 belum sepenuhnya berakhir. Warga diminta waspada dengan adanya varian baru virus korona yang muncul di beberapa negara, yakni varian Omicron.

“Ini [varian Omicron] sangat berbahaya. Untuk mengantisipasinya maka semua tingkatan usia [wajib vaksinasi] harus digencarkan vaksinasi, dan juga melakukan testing terhadap [orang yang memiliki] kontak erat [dengan pasien Covid-19],” ujar Rustan di Kantor Wali Kota Jayapura, Senin (29/11/2021).

Dikatakan Rustan, dengan menggencarkan vaksinasi Covid-19 dapat mencegah warga terpapar sehingga tetap aman dari bahaya virus yang dapat mengakibatkan kematian tersebut supaya aman dan nyaman melakukan aktivitas sehari-hari.

“Bagi yang belum divaksinasi segera mendatangi puskesmas atau rumah sakit terdekat supaya kita sama-sama aman dari bahaya Covid-19 ini, dengan harapan kehidupan kembali normal tanpa merasa khawatir lagi beraktivitas di luar rumah,” ujar Rustan.

Rustan mengingat Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Jayapura untuk bersama-sama meningkatkan disiplin protokol kesehatan dan gencar melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar warga yang wajib vaksinasi semuanya tervaksin.

“Mari kita satu hati melawan Covid-19 ini, karena merupakan tanggung jawab kita dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, apalagi di masa pandemi seperti sekarang. Tetap patuhi protokol dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun di air mengalir,” ujar Rustan.

Baca juga: Cakupan vaksinasi Covid-19 di Kota Jayapura capai 73 persen

Kepala Dinas Kesehatan Kota Jayapura, Ni Nyoman Sri Antari, mengatakan varian baru virus korona memiliki gejala yang tidak biasa tetapi ringan terutama pada orang tua dan orang yang belum divaksinasi sehingga bisa menyebabkan kompliksi.

“Berdasarkan informasi, varian baru virus korona ini memiliki gejala ringan seperti tidak kehilangan indra penciuman namun terkonfirmasi positif Covid-19, nyeri otot, dan kelelahan,” ujar Antari.

Dikatakan Antari, satu-satunya kunci agar tidak terinfeksi virus korona adalah dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat di masa pandemi ini sehingga tetap aman dan nyaman dalam melakukan aktivitas.

“Ayo yang belum divaksinasi segera lakukan karena ini semua demi kebaikan kita. Semoga dengan ini [vaksinasi] dapat mempercepat dalam memutus penyebaran Covid-19 di Papua khususnya di Kota Jayapura,” ujar Antari. (*)

Editor: Dewi Wulandari

Leave a Reply