Pelatih Persib: Persipura adalah Brasilnya Indonesia 

Papua-Robert Rene Albert bersama Marc Klok
Robert Rene Albert bersama Marc Klok dalam konferensi pers jelang laga kontra Persipura - Jubi/Istimewa

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Jelang menghadapi Persipura Jayapura, pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert, melayangkan pujian kepada tim berjulukan Mutiara Hitam itu. Juru taktik asal Belanda itu menyebut Persipura ibaratkan Brasilnya Indonesia.

Rene Albert tak mau memandang remeh Persipura jelang laga kontra Persib dalam lanjutan kompetisi BRI Liga 1 2021 yang akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (18/2/22) besok.

Read More

Meski posisi Persipura saat ini sedang terpuruk di zona degradasi, Rene Albert tetap memperhitungkan Persipura sebagai salah satu klub kuat di persepakbolaan Indonesia.

“Persipura adalah tim yang bisa dibilang banyak melakukan passing dan menurut saya mereka merupakan salah satu tim yang terbaik dan mengoleksi passing yang sangat bagus, dan kita tahu bahwa Persipura memiliki pemain yang punya bakat alami. Dan kalau bisa dibilang Persipura adalah Brasilnya Indonesia.”

“Secara tim mereka menemukan progres yang bagus sejak putaran kedua, tapi tentunya buat kita yang paling penting siapapun lawannya kita ingin memenangkan pertandingan dan wajib cetak gol,” kata Rene Albert dalam sesi konferensi pers jelang laga, Kamis (17/2/22).

Walau enggan meremehkan Persipura, Persib Bandung tetap membidik tiga poin dalam bentrok kedua tim. Apalagi, Persib ingin membayar kegagalan mencetak gol saat bermain imbang dengan PSIS Semarang di laga sebelumnya.

“Tentunya besok kita akan siapkan tim yang terbaik dan meskipun di laga sebelumnya kita belum bisa cetak gol tapi kemenangan dengan cetak gol adalah ambisi kita di laga besok. Jadi kita akan lanjutkan apa yang masih menjadi kendala kita, dan kita berharap besok bisa berjalan sukses,” tekan Albert.

Berapapun hasilnya, Albert mewajibkan timnya menang atas Persipura agar bisa tetap berada di jalur menuju tangga juara.

“Tidak ada yang tahu mengenai hasil dari laga besok apakah kita bisa menang besar dengan skor yang sama, tapi yang pasti kita harus cetak gol, berapa banyak itu harus dan kita harus menang. Meskipun kita kemarin tidak bisa cetak gol tapi keinginan semua pemain besar untuk menang. Berapapun skornya yang penting kita harus menang, supaya target kita tetap berada di jalur tangga juara,” tegasnya.

Baca juga: Lawan Persib, Persipura pasang target tinggi ingin memetik tiga poin

Sementara itu, gelandang naturalisasi asal Belanda, Marc Klok, menegaskan ia dan skuad Maung Bandung juga membidik tiga poin kontra Persipura.

“Kita hanya istirahat dua hari, tapi kita semua pemain mau menang dan mau juara dan sangat penting untuk menang bagi kita. Semua pemain mau menang karena itu sangat penting bagi kita,” kata Klok. (*)

Editor: Dewi Wulandari

Related posts

Leave a Reply