Jacksen Tiago tak khawatir kehilangan Comvalius

papua-jacksen-tiago-persipura
Pelatih Persipura, Jacksen Tiago – Jubi/MO Persipura 

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Pelatih Persipura Jayapura-Papua, Jacksen F. Tiago, tak merasa khawatir dengan lini depannya karena kehilangan striker asal Belanda, Sylvano Comvalius, yang baru saja mengundurkan diri dari skuad Peripura.

Jacksen mengaku kekuatan timnya tak berbeda jauh tanpa adanya seorang Comvalius. Pelatih asal Brasil ini tetap percaya diri dengan skuad-nya saat ini.

Read More

“Menurut saya sama saja, karena kita juga pernah menang saat lawan Persebaya saat tidak diperkuat oleh Boaz Solossa, Arthur Cunha, Comvalius, Ian Kabes, dan Ricardo Salampessy,” ujar Jacksen, Kamis (27/8/20).

Jacksen tak merasa khawatir karena masih memiliki sejumlah pemain muda dalam skuad-nya. Ia yakin dengan kehadiran pemain muda bisa menambah kekuatan skuad-nya.

“Sekarang intinya kita harus lebih kreatif sehingga tidak ada yang berubah. Saya sudah antisipasi taktik permainan dan saya sudah rencanakan beberapa hal dan semua sudah ada dalam pikiran saya. Saya dengan manajemen (Persipura) dan Comvalius sudah berkomunikasi cukup lama dan kita tidak kaget dan itu sudah menjadi keputusan dia,” ungkap Jacksen.

Baca juga: Comvalius mundur, Persipura bakal cari pengganti

Baca juga: Akhir karir singkat Sylvano Comvalius di Persipura

Comvalius memutuskan meninggalkan Persipura di saat timnya tengah menjalani pemusatan latihan (TC) menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 Indonesia 2020, Oktober mendatang.

Meski sudah tak lagi bersama Persipura, namun penyerang jangkung ini merasa bangga pernah menjadi bagian dari skuad Persipura.

“Sangat sulit bagi saya untuk membuat keputusan ini, karena Persipura telah menjadi sebuah keluarga bagi saya. Sekarang saya harus meninggalkan sebuah keluarga (Persipura) demi keluarga saya. Persipura adalah tim yang spesial untuk saya, dan saya akan selalu bersyukur pernah menjadi bagian dari tim ini,” ujar Comvalius. (CR-4)

Editor: Dewi Wulandari

Related posts

Leave a Reply