Askab PSSI Merauke ‘tantang’ Persimer ikut Liga III

Papua-penyerahan SK pengurus Persimer Merauke
Ketua Askab PSSI Merauke, Viktor Ohoiwutun, menyerahkan SK kepengurusan Persimer kepada Charles Gomar (Ketua) – Jubi/Frans L Kobun

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Merauke, Jubi – Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Merauke, Viktor Ohowitun, ‘menantang’ Ketua Persatuan Sepak Bola Indonesia Merauke (Persimer), Charles Gomar, bersama pengurusnya, Persimer bisa mengikuti Liga III yang sedianya berlangsung dalam waktu dekat. Mestinya, bulan September nanti, Liga III digelar, hanya kemungkinan akan diundur mengingat ada penyelenggaraan PON XX di Papua.

“Saya menyampaikan pesan Ketua Dewan Pembina Askab Merauke, Romanus Mbaraka, bahwa Stadion Katalpal sudah ada. Jadi mari kita berbuat melalui prestasi dengan mengubah Persimer yang lalu dengan sekarang lebih baik,” ungkap Viktor dalam sambutannya disela-sela penyerahan SK kepengurusan, Kamis (19/8/2021).

Read More

Viktor juga meminta agar Charles Gomar sebagai Ketua Persimer, agar membenahi kembali anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) yang baik.

Bagi dia, Charles Gomar mempunyai kapasitas serta kemampuan mengurus Persimer, juga ‘penggila’ bola, sehingga pasti mampu menghidupkan kembali Persimer.

“Saya juga minta para pengurus Persimer agar harus digandengn dengan baik. Karena di situ semua memiliki kompetensi,” ungkapnya.

Baca juga: Charles Gomar, Ketua Persimer periode 2021-2025

Sementara, Ketua Persimer, Charles Gomar, menegaskan targetnya adalah Persimer harus mengikuti kompetisi yang ada.

“Kita memulai dari bawah yakni Liga III Indonesia wilayah Papua. Saya akan berjuang, Merauke sebagai tuan rumah, karena stadion Katalpal sudah siap,” ungkapnya.

Dia mengaku optimis dengan kepengurusan Persimer saat ini. Karena ada tiga pemain lokal Merauke yang bergabung dalam tim PON XX Papua serta pelatih juga anak Merauke.

“Saya juga melihat komposisi beberapa event lokal pertandingan sepakbola yang digelar, terdapat pemain-pemain yang memiliki talenta luar biasa. Sehingga dipastikan akan tembus di Liga III nanti,” katanya.

Ditanya kemungkinan ketiga pemain lokal Merauke di tim PON Papua akan ditarik ke Persipura, Gomar mengaku ada kekuatan untuk bisa melakukan negosiasi dengan pengurus di Jayapura.

Menyangkut komposisi pemain Persimer, Gomar menegatakan sejauh ini belum, karena nanti dilihat dengan pemain klub lokal Merauke. Tetapi tak menutup kemungkinan akan dibawa pemain dari luar juga untuk bergabung di Persimer.

Ditambahkan, AD/ART Persimer harus dibenahi kembali dan ada kemungkinan dibentuk PT Persimer, sehingga menjadi landasan dalam pengelolaan dana. Saat Persimer bisa masuk ke Liga II, tak menimbulkan persoalan. (*)

Editor: Dewi Wulandari

Related posts

Leave a Reply