Alfredo Vera beberkan kunci kemenangan Persipura atas Borneo FC

Papua-Pelatih Persipura, Angel Alfredo Vera
Pelatih Persipura, Angel Alfredo Vera - Jubi/Istimewa

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Persipura Jayapura berhasil memetik tiga poin saat bersua Borneo FC dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2021 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin (28/2/22) malam. Pelatih Persipura, Angel Alfredo Vera pun membeberkan kunci dibalik kemenangan dramatis dengan skor 2-1 itu.

Kata Alfredo Vera, ia sempat menyampaikan sesuatu kepada para pemainnya saat turun minum untuk mengejar ketertinggalan dari Borneo FC di babak pertama.  Vera membeberkan, ia meminta kepada para pemainnya untuk tidak bermain terburu-buru dan tetap sabar mencari gol.

Read More

“Yang pertama saya bilang kita harus tenang dan tidak boleh buru-buru dan jangan putus asa, karena kita sudah tahu kita ketinggalan dan pasti mental sendiri akan bawa kita untuk kejar ketinggalan. Dan saya bilang kita harus tenang karena kalau buru-buru pasti kita tidak akan cetak gol,” kata Alfredo Vera usai pertandingan.

Persipura Jayapura, Papua
Gol Brian Fatari membuka jalan menuju kemenangan Persipura atas Borneo FC dalam lanjutan kompetisi BRI Liga 1 2021 pada Senin (28/2/2022). – Istimewa

Juru taktik asal Argentina itu mengakui laga kontra Borneo FC cukup sulit. Bahkan tim Mutiara Hitam harus tertinggal lebih dulu sejak babak pertama. Beruntung, dua gol telat Persipura yang dicetak Brian Fatari pada menit ke-86 dan Ricky Cawor di menit ke-89 membawa mereka keluar sebagai pemenang.

“Pertandingan ini sangat berat dan kita mulai pertandingan dengan mendominasi tapi malah kita kena serangan balik dan Borneo unggul duluan dan kita berusaha terus untuk bisa balikan keadaan dan kita bisa menang,” ujar Vera.

Baca juga: Nyaris kalah, gol telat Brian Fatari dan Ricky Cawor menangkan Persipura

Bek muda Persipura, Brian Fatari yang menyumbangkan gol dalam kemenangan timnya mengakui hasil tiga poin tersebut merupakan kerja keras semua pemain. Sejak awal, mereka termotivasi untuk mendapatkan kemenangan demi selamat dari zona degradasi.

“Puji Tuhan, kemenangan ini adalah hasil yang sangat kita inginkan dan ini berkat kerja keras teman-teman semua untuk meraih hasil positif untk kita keluar dari zona degradasi,” kata Brian.

Kemenangan atas Borneo FC ini merupakan tiga poin perdana Persipura setelah empat laga sebelumnya mereka gagal mendapatkan poin penuh dengan hasil tiga kali kalah dan sekali imbang.

Tiga poin yang diraih atas Borneo kian memperpendek jarak Persipura dengan Barito Putera di peringkat ke-15. Persipura kini hanya tertinggal dua poin dari Barito dan masih unggul sekali pertandingan. Artinya, peluang Persipura untuk lolos dari zona degradasi masih terbuka lebar di saat kompetisi hanya menyisakan enam pertandingan. (*)

Editor: Dewi Wulandari

Related posts

Leave a Reply