Meski minim fasilitas, SMANKOR cetak atlet unggul hadapi PON 2020

Sejumlah atlet dari siswa SMANKOR Jayapura ketika mengikuti lomba lari 100 meter putra - Jubi/Dok.
Sejumlah atlet dari siswa SMANKOR Jayapura ketika mengikuti lomba lari 100 meter putra – Jubi/Dok.

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi –  Semakin dekatnya perhelatan PON 2020 juga menarik minat SMA Negeri Khusus Olahraga (SMANKOR) Jayapura. SMA khusus olahraga ini sudah mencetak banyak atlet berprestasi dari berbagai cabang olah raga. Tak hanya  itu atlet lulusan SMANKOR juga telah mengharumkan nama Papua dan Indonesia di tingkat nasional hingga Internasional.

Read More

Bagian kesiswaan di SMANKOR Buper Waena ketika ditemui Jubi, Selasa (16/7/2019) mengatakan, beberapa siswa SMANKOR merupakan pemain di Persipura Jayapura dan beberapa klub sepak bola lainnya.  Tak hanya itu, siswa asal SMANKOR juga pernah mengikuti olimpiade ke luar negeri.

“Banyak atlet yang sudah dicetak oleh SMANKOR, ada yang menjadi pesepakbola di Persipura dan beberapa klub Papua lainnya.  Dan juga ada yang ikut olimpiade hingga ke luar negeri,” katanya.

Ia menyayangkan, di tengah prestasi itu, perhatian Pemerintah pada SMANKOR justru berbanding terbalik. Sampai saat ini, tak ada perhatian yang diberikan Pemerintah meski siswa di SMANKOR banyak menyumbang prestasi untuk Papua.

“Pemerintah harus melihat Smankor karena sekolah ini sebagai barometer bagi orang Papua. Bagaimana sepakbolanya, bagaimana atletnya, tinju, dayung karena sebagai nomor ungulan yang ada di Papua ada di sekolah ini sehingga Pemerintah harus perhatikan itu,” katanya.

Ia berharap, Pemerintah bisa memperbaiki dan menambah berbagai  fasilitas di SMANKOR guna mendukung pengembangan para siswa untuk menjadi atlet yang andal. Ia juga berharap Pemerintah bisa mendukung para siswa untuk menghadapi PON 2020 mendatang.

“SMANKOR berbicara untuk nasional dan internasional sehingga Pemerintah harus melihat hal ini, karena sekolah ini benar-benar mencetak siswa yang berprestasi di bidang olaraga membawa nama Papua dan Indonesia,” katanya.

Sementara itu Yan Ayomi, selaku kepala sekolah SMANKOR meyakinkan bahwa siswanya merupakan atlet yang unggul dan layak untuk dipersiapkan menghadapi berbagai pertandingan nasional maupun internasional.

“Mereka ini yang memiliki potensi juga akan memperkuat PON 2020 mendatang, meskipun hingga saat ini untuk fasilitas belum dan memjawab kebutuhan sekolah sehingga kami harap pemantauan dari Pemerintah untuk sekolah ini,” katanya. (*)

Editor: Edho Sinaga

Related posts

Leave a Reply