Luci fokus atur strategi hadapi PSS Sleman

Para pemain Persipura saat menjalani latihan di Stadion Mandala Jayapura - Jubi/Roy Ratumakin.
Para pemain Persipura saat menjalani latihan di Stadion Mandala Jayapura – Jubi/Roy Ratumakin.

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Pelatih Persipura Jayapura Luciano Leandro akan fokus melakukan berbagai pembenahan guna menghadapi laga kandang saat menjamu PSS Sleman pada 31 Mei 2019 di Stadion Mandala Jayapura, dalam lanjutan kompetisi Shopee Liga 1, 2019.

Read More

“Saat ini saya sedang fokus melakukan pembenahan dalam tim untuk hadapi PSS Sleman nantinya. Ada beberapa kekuarangan yang saya perbaiki,” kata Luci sapaan akrabnya kepada Jubi, Senin (27/5/2019) di Stadion Mandala pagi tadi.

Dikatakan, para pemain juga sudah mulai kompak khususnya untuk pemain yang baru bergabung.

“Mereka yang baru bergabung juga sudah mulai menyatu dengan pemain lainnya. Saya berharap perembangan ini bisa membawa dampa positif pada lga kandang nanti,” ujarnya.

Luci menekankan, timnya akan memperbaiki sejumlah faktor yang menjadi titik lemah yang terlihat dalam dua laga tandang sebelumnya.

“Setiap pertandingan pasti ada evaluasi untuk kita lakukan dan kita lihat ada kekurangan yang harus kita benahi lagi,” kata Luci.

Menurutnya, Boaz Solossa dan kawan-kawan sudah menunjukkan ciri khas permainan Persipura dengan mengandalkan permainan rapat, dan aliran bola dari kaki ke kaki serta dominasi penguasaan bola.

“Memang waktu main lawan Persela kemarin kita lebih banyak menguasai bola dan passing kaki ke kaki terlihat lebih cepat. Tapi kita harus memperbaiki tim agar lebih baik lagi di laga selanjutnya,” ujarnya.

Selain itu juga Luci menyebut belum bisa memberikan materi latihan seperti game terpusat karena kondisi Stadion Mandala yang belum sempurna.

“Belum maksimal, karena rumput stadion masing tinggi. Jadi aliran bola dari ke kaki kadang terhenti di tengah karena terhalang rumput yang belum dirapikan. Tapi latihan ini sudah cukup berarti bagi pemain yang saya istirahatkan selama satu hari pasca dari Surabaya,” katanya.

Di tempat yang sama Media Officer Persipura, Eveerth Joumilena mengatakan tim Persipura sudah menjalani dua kali latihan, yaitu fitnes pagi tadi di Stadion Mandala Jayapura.

“Dengan waktu yang masih sangat panjang sebelum laga menghadapi PSS Sleman dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019, kita berharap kondisi para pemain bisa stabil,” katanya. (*)

 

Editor      : Edho Sinaga

Related posts

Leave a Reply