Lawan Persipura, Mitra Kukar Target Menang

Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra saat konfrensi pers di Stadion Madala Jayapura, Sabtu (13/8/2016) – Jubi/Roy Ratumakin.
Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra saat konfrensi pers di Stadion Madala Jayapura, Sabtu (13/8/2016) – Jubi/Roy Ratumakin.

Jayapura, Jubi – Persipura Jayapura akan kembali menjalani laga kandang menghadapi tamunya Mitra Kukar pada Minggu (14/8/2016) di Stadion Mandala Jayapura. Dalam laga nanti, Boaz Solossa dan kawan-kawan akan bentrok dengan mantan pelatihnya yaitu Jafri Sastra. Dalam konfrensi pers, Jafri Sastra mengatakan bahwa walaupun pihaknya baru tiba di Jayapura pada Sabtu (13/8/2016) malam, namun untuk pertandingan nanti pihaknya siap meladeni tuan rumah.

“Kami akan siap tempur pada pertandingan nanti melawan Persipura. Walaupun kami baru tiba, malam ini kami maksimalkan untuk mengistirahatkan pemain sehingga besok kami bisa melakukan pertandingan dengan baik,” katanya kepada wartawan di Stadion Mandala Jayapura.

Sastra menambahkan saat ini para pemainnya dalam keadaan kelelahan akibat perjalanan yang cukup panjang. Dirinya juga mengaku bahwa pihaknya sebenarnya sudah harus berada di Jayapura pada Rabu lalu namun karena penerbangan penuh,pihaknya baru tiba pada Sabtu malam.

“Lonjakan tiket bukan masalah, namun karena penerbangan full sehingga kami baru bisa sampai pada malam ini. Saya berharap besok kami bisa meraih hasil positif di kandang Persipura,” ujarnya.

Gelandang serang milik Mitra Kukar, Asri Akbar yang turut dalam konfrensi pers tersebut mengaku pihaknya sudah siap meraih poin dalam laga melawan tuan rumah Persipura Jayapura.

“Walau berat kami siap untuk meraih tiga poin disini. Tidak ada pemain yang cidera maupun akumulasi kartu sehingga kami siap bermain untuk meraih hasil yang diinginkan manajemen Mitra Kukar,” katanya.

Ditempat terpisah, Pelatih Kepala Persipura Jayapura, Angel Alfredo Vera mengaku pihaknya mempunyai waktu yang cukup dalam persiapan  menghadapi laga melawan Mitra Kukar.

“Kami sudah melakukan persiapan di Malang dan dilanjutnkan di Jayapura sebelum menghadapi laga ini. Dengan waktu yang cukup ini kami berharap dapat mengamankan tiga poin di kandang sendiri,” katanya.

Walaupun ada beberapa pemain yang masih berkutat dengan cidera namun dirinya sudah menyiapkan beberapa pemain untuk menggantikan posisi pemain yang cidera tersebut.

“Kami akui bahwa ada beberapa pemain yang cidera. Tetapi pemain seperti Ian Louis Kabes sudah bsia diturunkan pada laga ini,” ujarnya.

Disinggung tentang tim yang akan dihadapi Persipura nanti, Alfredo mengatakan bahwa Mitra Kukar merupakanj tim yang keras walaupun di daftar klasemen sementara mereka berada di posisi 12.

Ditempat yang sama, pemain muda Persipura, Friska Womsiwor mengaku dirinya siap membobol gawang tim tamu apabila dipercayakan bermain pada laga tersebut.

“Setelah saya bersama kakak-kakak menjalani latihan bersama, saya yakin kami akan meraih tiga poin di sini. Dan saya siap mencetak gol kalau ada kesempatan untuk kemenangan Persipura,” katanya. (*)

Related posts

Leave a Reply