KNPB Balim lantik pengurus sektor Wadangku

Pelantikan pengurus KNPB sektor Wadangku, Selasa (15/2/2022). -Jubi/Istimewa

Papua No.1 News Portal | Jubi

Wamena, Jubi – Komite Nasional Papua Barat (KNPB) wilayah Balim melantik pengurus di tingkat sektor Wadangku, Selasa (15/2/2022), di Distrik Wadangku, Kabupaten Jayawijaya.

Read More

Wakil Ketua KNPB Balim-Wamena, Laos Alua mengatakan sebagai media rakyat Papua dan Papua Barat, KNPB akan tetap memediasi rakyat melalui pembentukan sektor, basis, sampai ke sel-sel akar rumput.

Menurutnya, situasi saat ini kolonial Indonesia memaksakan Papua memekarkan beberapa provinsi, kota, dan kabupaten. Untuk itu, rakyat yang menuntut hak hidup dan hak berpolitik, akan tetap eksis memperjuangkan hak untuk menentukan nasib sendiri bagi bangsa dan negara.

“Dari sel sampai sektor, KNPB adalah kekuatan rakyat untuk menyelamatkan umat yang sedang tertindas melalui fisik maupun nonfisik, khususnya di pegunungan tengah Papua,” kata Alua dalam siaran persnya yang diterima Jubi, Selasa (15/2/2022) malam.

Alua menjelaskan, tujuan terbentuknya sektor KNPB adalah mengumpulkan generasi muda hingga tua, untuk mengarahkan kerja gotong royong di bidang perkebunan, perikanan, peternakan dan lainnya di setiap sektor.

Sementara itu, Ketua sektor KNPB Wadangku, Pilemon Wandik menyatakan akan tetap bekerja secara nasional dalam menjalankan programnya.

“Makanya pengurus sektor perlu ada arahan dari KNPB wilayah Balim Wamena, untuk melakukan diskusi terbuka maupun kelompok sektor,” katanya. (*)

Editor: Kristianto Galuwo

Related posts

Leave a Reply