Kemampuan kader Posyandu di setiap distrik terus ditingkatkan

Papua No. 1 News Portal | Jubi ,

Wamena, Jubi –  Pemerintah Kabupaten Jayawijaya secara konsisten meningkatkan kemampuan kader Posyandu di berbagai daerah agar lebih maksimal dalam menjalankan tugas. Salah satunya, dengan rutin menggelar pelatihan bagi para kader untuk peningkatan kapasitas.

Kepala Bidang Pemberdayaan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung Jayawijaya, Yesaya Heselo mengatakan, pihaknya bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan KB serta Dinas Kesehatan, menggelar pelatihan bagi kader Posyandu di tujuh kampung dan empat distrik.

"Ini dilaksanakan atas inisiatif setiap kampung, juga atas dasar kebutuhan dalam rangka memperlancar tugas pelayanan kesehatan," kata Yesaya Heselo disela-sela pelatihan di gedung sekolah minggu GKI Betlehem Wamena, Kamis (23/8/2018).

Menurutnya, para kader ini dipersiapkan dan dipilih untuk diberi pelatihan agar pelayanan kepada masyarakat ada peningkatan dari sebelumnya. Utamanya, bagi kader posyandu yang berada di distrik atau kampung yang terletak di wilayah terpencil.

Sementara itu, Asisten II Jayawijaya, Yohanes Katoleng mengungkapkan jika peran kader posyandu di setiap kampung maupun distrik sangat penting. Ini tak lain untuk mengedukasi dan menggerakkan orang tua agar lebih peduli pada kesehatan seperti rutin memeriksakan kesehatan para bayi dan balita ke Puskesmas.

"Ini penting agar kesehatan anak-anak bayi dan balita bisa dipantau dan kalau ada masalah bisa deteksi secara dini. Karena posyandu yang ada di setiap kampung dan distrik itu sebagai ujung tombak tenaga-tenaga kesehatan bayi yang ada di sana, untuk setiap bulannya dilakukan imunisasi secara rutin dan mengamati kesehatan setiap anak,” katanya. (*)

Related posts

Leave a Reply