Papua No.1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Koordinator Satgas Covid-19 Kabupaten Kepulauan Yapen, Provinsi Papua, Erny Renny Tania, menyampaikan bahwa kasus positif Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Yapen per 22 Agustus 2021 sebanyak 1.134 tersebar di 16 distrik.
Saat ini, kasus aktif sebanyak 14 dan yang sudah melakukan Polymerase Chain Reaction (PCR) dan Tes Cepat Molekuler (TCM) berjumlah 289 jiwa, sedangkan yang sudah melakukan tes antigen sebanyak 845 jiwa.
Erny Renny Tania mengatakan pasien yang melakukan isolasi mandiri sebanyak 14 kasus. Kemudian yang diisolasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) sebanyak 3 dan pasien yang sembuh sebanyak 1.080, serta pasien yang meninggal dunia sebanyak 37 kasus.
“Kami menyampaikan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa. Sebab hingga per tanggal 22 Agustus 2021, menunjukkan bahwa Kabupaten Kepulauan Yapen jauh lebih aman dari bahaya Covid. Karena pemerintah dan tim medis terus melakukan sosialisasi yang gencar, sehingga bisa ada perubahan ini,” katanya, kepada jubi melalui sambungan telepon selulernya, Minggu (22/8/2021).
Erny menambahkan, kasus per distrik yang berada di zona hijau ada yang terpapar, namun perlahan sudah mulai berkurang.
“Ini karena strategi penanganan serta sosialisasi yang begitu gencar dilakukan oleh satgas dan dari Dinas Kesehatan. Total kasus Covid per distrik di Kabupaten Kepulauan Yapen terdiri dari 16 distrik/kecamatan,” katanya.
Distrik tersebut di antaranya Yapen Timur total kasus 17 dan aktif 1 kasus, Pantura Yapen Utara total kasus 4 dan aktif 0 kasus, Teluk Ampimoi total kasus 4 dan aktif 0 kasus, Raimbawi total kasus 0 dan aktif 0 kasus, Pulau Kurudu total kasus 0 dan aktif 0 kasus, Angkaisera total kasus 20 dan aktif 0 kasus, Kepulauan Ambai total kasus 3 dan aktif 0 kasus, Yapen Selatan total kasus 697 dan aktif 9 kasus, Kosiwo total kasus 12 dan aktif 0 kasus, Yapen Barat total kasus 1 dan aktif 0 kasus, Wonawa total kasus 0 dan aktif 0 kasus, Pulau Yarui total khasus 0 aktif 0 kasus, Poom total kasus 0 dan aktif 0 kasus, Windesi total kasus 3 dan aktif 0 kasus, Anotaurei total kasus 372 dan aktif 4 kasus, dan Distrik Yawakukat total kasus 1 dan aktif 0 kasus.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Karolis Tanawani mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dan menaati protokol kesehatan. Sebab jika tidak mengikuti imbauan pemerintah, maka kasus Covid-19 akan naik.
“Saya mengimbau juga kepada warga untuk melakukan vaksinasi. Karena melalui vaksinasi dapat menambah imunitas tubuh. Dan dengan imunitas tubuh yang kuat kemungkinan kecil terpapar Covid-19,” katanya. (*)
Editor: Kristianto Galuwo