Jadwal Pemilu Bougainville 2020 ditetapkan

Simon Pentanau menyerahkan surat perintah pelaksanaan pemilu 2020 Pemerintah Otonom Bougainville kepada Komisaris Pemilihan Umum Bougainville, George Manu, di Buka pekan lalu. - The National/ supplied
Papua No.1 News Portal | Jubi

Buka, Jubi – Semua proses untuk pemilihan anggota Dewan Perwakilan Rakyat di Bougainville sudah dimulai, setelah penerbitan surat perintah pelaksanaan, Rabu (17/6/2020).

Ketua Parlemen, Simon Pentanau, menerbitkan surat perintah pelaksanaan pemilu 2020 Pemerintah Otonom Bougainville (ABG) kepada Komisaris Pemilihan Umum Bougainville, George Manu, di Buka.

Read More

Periode pencalonan akan berlangsung selama satu minggu, berakhir Selasa depan.

Pemilu akan dimulai pada 12 Agustus dan berakhir pada 1 September, tiga minggu lamanya. Penghitungan suara akan dimulai pada 2 September dan berakhir pada 14 September, dan surat perintah pelaksanaan akan dikembalikan bersama dengan hasil pemilu pada 15 September.

Pemilih yang terdaftar akan memilih satu presiden, tiga perwakilan perempuan yang mewakili Bougainville Utara, Tengah dan Selatan, dan perwakilan dari 44 daerah pemilihan di Bougainville.

“Sangat sulit melakukan persiapan untuk pemilu ini, terutama akibat adanya pandemi virus Corona,” jelas Manu. “Kita menghadapi berbagai kesulitan dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kita karena sejumlah pembatasan yang diberlakukan.

“Meskipun ada pembatasan-pembatasan ini, kita tetap melanjutkan persiapan pemilu karena kita ingin menyelenggarakan pemilu ABG 2020 yang bebas, adil, dan berintegritas. Menyelesaikan pembaruan daftar pemilih di Bougainville adalah bukti dari motivasi kita untuk memastikan bahwa kita siap jika kita harus menghadapi keadaan di luar kendali kita.”

Manu berkata mereka juga telah menyusun standar operasional prosedur untuk diikuti selama periode pemilu.

Dia mendesak semua kandidat untuk berkampanye dengan cara yang pantas. (The National)

 

Editor: Kristianto Galuwo

Related posts

Leave a Reply