Ini tujuan kunjungan Kompolnas ke Timika

Maskot dan Logo PON XX Papua
Ilustrasi maskot dan logo PON XX Papua 2020. - Jubi/Dok
Maskot PON 2020 di Papua – dok. Jubi

Keamanan menjadi faktor utama dalam kelancaran pelaksanaan PON XX

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Read More

Jayapura, Jubi – Anggota Komisi Kepolisian Nasional Inspektur Jenderal Yotje Mende, bersama tim melaksanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Mimika dalam rangka supervise persiapan pengamanan PON XX tahun 2020 Papua. Dalam kunjunganya yang didampingi Kapolres Mimika AKB I Gusti Gde Era Adhinata dan Wakapolres Mimika Kompol I Nyoman Punia rombongan  mendengarkan paparan pengamanan serta kendala yang akan dihadapi saat PON XX.

“Dalam menghadapi agenda besar ini, situasi keamanan menjadi faktor utama dalam kelancaran pelaksanaannya, sehingga kekurangan serta persiapan seluruh aparat yang terlibat harus diperhatikan ke depannya,” kata Yotje Mende, Rabu, (12/2/2020) malam.

Baca juga : PON XX: ada minuman Nanas kemasan asli Bokondini

KONI Pusat puji kinerja Bidang IT PB PON XX Papua

Diskominfo gelar bimbingan teknis aplikasi PON XX Papua

Kompolnas juga mengunjungi venue-venue yang akan dipakai dalam pelaksanaan PON XX seperti Sport Center, Wisma Atlet, serta gedung-gedung yang saat ini masih dalam tahap pembangunan.

“Saya berharap agar kegiatan ini bisa betul-betul dilaksanakan dengan baik karena pelaksanaan PON ini merupakan suatu misi yang sangat besar,” kata Yotje menambahkan.

Kompolnas mengapresiasi seluruh tempat-tempat serta persiapan yang dilakukan anggota dan pihak-pihak terkait dalam menyambut PON XX yang akan dilaksanakan pada Oktober ini.

Kesiapan yang dilakukan seluruh pihak terkait dinilai sangat baik walaupun masih ada beberapa tempat masih dalam tahap pembangunan.

“Namun dapat dikatakan persiapan telah melebihi 70 persen, hal ini patut diacungi jempol,” katanya. (*)

Editor : Edi Faisol

Related posts

Leave a Reply