Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jakarta, Jubi – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mereshuffle atau menganti para pembantunya di lembaga Kementerian. Dari enam menteri yang diresuffle dua diantaranya sebelumnya kosong akibat terkena kasus korupsi.
Nama-nama baru lalu ditunjuk untuk menggantikan menteri-menteri yang tersebut di antaranya Budi Gunadi Sadikin ditunjuk menjadi Menteri Kesehatan menggantikan Terawan Agus Putranto. Sandiaga Uno dipercaya mengisi jabatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggantikan Wishnutama. M. Luthfi ditunjuk menjadi Menteri Perdagangan yang baru menggantikan Agus Suparmanto. Yaqut Cholil Qoumas dipilih menjadi Menteri Agama menggeser Fachrul Razi.
Baca juga : Wakil Menteri ATR/BPN RI: Papua butuh perhatian khusus
Presiden Jokowi tak gunakan masker saat rapat, ini jawaban istana
Presiden Jokowi kirim tim Kemenkes ke Papua
Jokowi juga menunjuk dua nama baru untuk menggantikan Edhy Prabowo dan Juliari Batubara yang tersangkut kasus korupsi. Mereka adalah Sakti Wahyu Trenggono menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan, dan Tri Rismaharini menjadi Menteri Sosial. Sakti Wahyu Trenggono sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Pertahanan.
Selain itu Presiden Joko Widodo menunjuk beberapa nama untuk mengisi jabatan wakil menteri dalam Kabinet Indonesia Maju. Mereka semua akan dilantik pada hari ini, Rabu (23/12/2020) di Istana Negara, Jakarta bersama menteri baru yang diumumkan kemarin. (*)
CNN Indonesia
Editor : Edi Faisol