Infografis : Pertumbuhan lapangan usaha industri di Provinsi Papua

Jayapura, Jubi – Wilayah Papua berpotensi dalam pengembangan industri turunan dari komoditas tambang. Sebab, di Papua yang akan dikembangkan adalah berbasis resources. Misalnya di Timika, yang basisnya adalah tambang copper akan dikembangkan industri turunannya.

Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto menilai kawasan industri khusus bisa direalisasikan di Timika, Kabupaten Mimika.

Read More

Skema yang paling tepat untuk membangun industri di Papua adalah dengan mendorong masuknya investor, baik dari dalam maupun luar negeri. Airlangga juga tidak menutup kemungkinan bahwa pemerintah akan mendorong tumbuhnya industri sektor manufaktur untuk pengolahan kopi, sagu, dan buah merah.

Sebelumnya, Badan Pusat Statistik (BPS) Papua mengungkapkan pada 2018, perekonomian Papua tumbuh 7,33%, angka tersebut meningkat jika dibanding tahun sebelumnya yang hanya tumbuh 4,64%. Pertumbuhan tersebut didorong oleh seluruh lapangan usaha. (*)

Related posts

Leave a Reply