GJRP Pass-Valey luncurkan Alkitab bahasa Yali

Peluncuran Alkitab bahasa Yali Abenaho dan buku Mazmur dihadapan majelis dan jemaat GJRP - Jubi/ Humas Gereja.
Peluncuran Alkitab bahasa Yali Abenaho dan buku Mazmur dihadapan majelis dan jemaat GJRP – Jubi/ Humas Gereja.

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Gereja Jemaat Reformasi Papua (GJRP) Badan Pengurus Klasis Pass-Valey meluncurkan Alkitab bahasa Yali Abenaho dan buku Mazmur. Peluncuran alkitab ini merupakan yang pertama dalam sejarah pekabaran Injil Gereja Jemaat Reformasi Papua (GJRP).

Read More

Peluncuran Alkitab bahasa Yali Abenaho sebanyak 3.000 eksemplar sekaligus dengan Buku Mazmur  sebanyak 1.000 eksemplar ini di lakukan di gedung serba guna Pass-Valey, Selasa (23/7/2019) lalu.

Manoa Wandik, salah satu kader GJRP mengatakan terbitnya alkitab ini, semua bantuan yang diberikan dalam proses penerbitan ini dilakukan dengan sepenuh hati.

“Ini adalah bagian dari pelayanan pekabaran injil di wilayah Yalimo khususnya di distrik Abenaho. untuk itu apa yang dilakukan saat ini adalah memberikan dukungan serta motivasi agar penulisan Alkitab bahasa Yali Abenaho bisa terwujud,” kata Manoa Wandik dalam rilisnya yang diterima Jubi,  Senin, (29/7/2019).

Manoa Wandik berharap, dengan diluncurkannya Alkitab dalam bahasa Yali Abenaho ini dapat mempermudah masyarakat untuk melakukan pelayanan dalam menjalankan misi pekabaran Injil di wilayah itu.

Sementara itu Pdt. Peres Nekwek, mengatakan dengan adanya kegiatan ini setidaknya ada kemajuan dalam membangun GJRP.

“Mengucap syukur sekaligus apresisasi kepada GJRP serta sponsor yang sudah bekerja keras hingga Alkitab dan buku Mazmur dalam bahasa daerah Yali bisa dilakukan peluncuran,” katanya.

Setelah menerima Alkitab serta buku Mazmur mewakili semua jemaat dari dua Klasis Pass-valey dan Landikma, Pdt. Piter Yare selaku Ketua BPH (Badan Pekerja Harian) Klasis Pass-valey mengucap syukur dan memberikan penghormatan kepada Tuhan atas wujud kasihNya melalui kedua kader terbaik ini menjawab harapan tanpa menuntut balas tanda jasa.

“Sesungguhnya dengan adanya Alkitab Bahasa Yali Abenoho ini, maka seluruh jemaat yang ada di Klasis Pass-valey dan Klasis Landikma dapat dengan mudah memahami sekaligus menjadi pelaku Firman Tuhan di dalam hidup masing-masing,” katanya. (*)

Editor: Edho Sinaga

Related posts

Leave a Reply