Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Persipura Jayapura, Jacksen Tiago mengaku dirinya sudah tak lagi mengeluhkan fisik para pemainnya. JFT sapaan akrabnya menilai fisik pemainnya sudah mengalami progres signifikan pasca melakukan pemusatan latihan dan sejumlah ujitanding di Malang dan Yogyakarta.
“Kalau saya lihat keseluruhan, fisik pemain sudah tak ada lagi masalah. Saya lihat kinerja mereka melalui alat GPS dengan level dan intensitas yang sangat tinggi,” kata JFT, Selasa (18/02/2020) melalui sambungan telepon selularnya.
Dikatakan, fisik pemainnya sudah lebih ketimbang aspek lainnya. Meski sebelumnya dirinya menilai sejumlah pemain mudanya masih perlu meningkatkan fisik.
“Tingkat fisik pemain sudah lebih tinggi dari taktik, saya sudah puas dengan hasilnya,” ujarnya.
Selain fisik, JFT juga menginginkan penambahan uji tanding bagi timnya sebelum kompetisi bergulir pada 29 Februari 2020 mendatang. Pasalnya, dirinya mengaku masih membutuhkan sedikit waktu untuk meracik formula yang tepat bagi skuat Persipura.
Ia meminta timnya kembali menggelar laga uji coba setelah menghadapi PSS Sleman pada 22 Februari 2020. Lawan yang diinginkannya yakni tim selevel, atau sesama kontestan Liga 1.
“Saya mau uji coba satu kali lagi setelah lawan PSS, kita mungkin harus ada satu lagi uji coba untuk memberikan kesempatan kepada pemain sebanyak mungkin,” katanya.
JFT mengaku jika timnya sudah mendapatkan tawaran dari tim Liga 2, Sriwijaya FC. Namun, pelatih berkebangsaan Brasil tersebut lebih tertarik dengan tim Liga 1 untuk dijadikan lawan tanding. Hanya saja, dirinya tidak mau memaksakan kehendaknya jika tidak ada tim Liga 1 yang bersedia menjadi lawan tanding bagi timnya.
Ketua Umum Persipura Benhur Tomi Mano atau biasa disapa BTM tersebut mengaku puas dengan sejumlah ujitanding Persipura, walau dari beberapa ujitanding tersebut Persipura masih mendapatkan hasil imbang.
“Saya tahu dan saya yakin, coach Jacksen tahu kelemahan dari anak asuhnya. Kami dari manajemen selalu mensuport tim dan juga siap memfasilitasi apa yang dikehendaki oleh tim,” ujarnya. (*)
Editor: Edho Sinaga