Bersama Apparel Specs, harga jersey Persipura melonjak

Persipura Papua
Pemain Persipura saat menjalani pemusatan latihan di pulau Jawa – Jubi/Media Officer Persipura.
Pemain Persipura saat menjalani pemusatan latihan di pulau Jawa – Jubi/Media Officer Persipura.

Papua No. 1 News Portal | Jubi

Jayapura, Jubi – Masyarakat Kota Jayapura Papua boleh berbangga karena manajemen mengembalikan warna jersey menjadi Merah Hitam.

Read More

Manajemen Persipura pun telah memperkenalkan warna dan motif jersey Persipura walau hanya melalui gambar yang ditampilkan melalui perangkat elektronik berupa handphone milik Ketua Umum Persipura Jayapura kala manajemen mengumumkan skuad Persipura di salah satu restoran beberapa waktu lalu.

Direktur Utama Persipura, Herat Kalengkongan mengatakan, tahun ini kembali mengandeng Apparel Specs untuk musim kompetisi 2020. Seperti diketahui kerjasama Persipura dengan Specs telah berlangsung sejak 2011 silam.

“Kami (Persipura) masih lanjutkan kerjasama dengan Specs tahun ini, dan kontraknya itu diperbaharui tiap tahun. Jadi tidak langsung kontrak untuk beberapa tahun,” kata Heart, Senin (17/2/2020) di Jayapura.

Dikatakan, kontrak antara Persipura dan Specs pun mengalami perubahan dari segi anggaran dimana nantinya jersey Persipura yang akan dipasarkan kepada masyarakat nominalnya akan mengalami perubahan dan tidak seperti musim lalu.

“Pasti harganya akan naik, karena pihak Specs juga ada kenaikan harga. Kalau soal harga, hingga kini manajemen belum memutuskan dijual berapa kepada masyarakat,” ujarnya.

Kata Heart, jersey original Persipura yang baru akan segera diluncurkan sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1 2020.

“Fisiknya akan kami luncurkan sebelum kompetisi nanti. Tapi kalau berbicara masalah launching ke publik masih terkendala dana, sementara pemain juga sedang TC di pulau Jawa dan home base Persipura juga tidak memungkinkan di Jayapura. Kita pasti akan keluarkan biaya yang besar sekali. Kemungkinan besar tidak ada launching,” katanya.

Sebelumnya, Ketua Umum Persipura Benhur Tomi Mano mengatakan, pihaknya akan mengembalikan warna dari jersey Persipura ke semula atau mempertahankan strip Merah Hitam.

“Tahun ini jersey kita kembalikan ke strip Merah Hitam,” kata BTM sapaan akrabnya belum lama ini.

Menurut BTM, pihaknya telah menyediakan tiga desain jersey Persipura sesuai dengan regulasi di mana setiap tim wajib memiliki tiga jersey diantaranya jersey home (kandang), jersey away (tandang), dan jersey alternatif. (*)

Editor: Edho Sinaga

 

Related posts

Leave a Reply