Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Panitia perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-56 Gereja Injili di Indonesia (GIDI) Kabupaten Yahukimo sudah dibentuk, dan siap menyukseskan agenda itu dengan berbagai kegiatan, yang dipusatkan di Klasis Dekai Kota.
Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat (Kasubag Humas) Kabupaten Yahukimo, Efenus Yalak, kepada Jubi, Kamis (7/2/2019), mengatakan panitia syukuran dibentuk pada 2 Januari lalu. Mari Mirin selaku Ketua DPRD Yahukimo dipilih sebagai ketua panitia.
“Ketua panitia adalah Mari Mirin, SH yang merupakan Ketua DPRD Yahukimo, dilengkapi dengan sekretaris dan bendahara serta seksi-seksi sesuai kebutuhan,” kata Efenus Yalak.
Ketua Panitia HUT GIDI Kabupaten Yahukimo, Mari Mirin, mengatakan pihaknya yang dipercayakan sebagai panitia mengusung tema lokal “Kepenuhan Dalam Kristus” dan tema nasional “Penginjilan Belum Selesai”. Selain ibadah, beragam kegiatan bakal meramaikan syukuran tersebut.
“Kami programkan pembersihan kota Dekai dan sekitarnya selama seminggu. Perlombaan bola voli putra-putri, tarik tambang, futsal putra-putri, cerdas cermat alkitab (CCA), seminar dan kebaktian kebangunan rohani (KKR) selama empat hari di Dekai,” kata Mirin.
Panitia juga telah mengundang kader-kader GIDI yang bekerja di luar Kabupaten Yahukimo, seperti Kabupaten Pegunungan Bintang dan Kabupaten Lanny Jaya dan sekitarnya untuk mengikuti ibadah.
Selain itu, HUT juga akan dihadiri oleh Presiden GIDI, Pendeta Dormon Wandikbo, wakil sinode, ketua PI GIDI, kader-kader GIDI di DPR RI, DPR Papua, dan DPRD di kabupaten-kabupaten tetangga.
“Rencananya dibarengi bakar batu sebagai ucapan syukur atas lahirnya Gereja GIDI di honai yaitu di (daerah) gunung,” kata Mirin.
“Ibadah ini merupakan wujud dari kebersamaan kita, yang akan dilaksanakan pada 12 Februari 2019,” lanjutnya.
Dia mengharapkan agar HUT ke-56 GIDI dapat merajut kebersamaan sekaligus reuni bagi seluruh kader di Indonesia, untuk mendukung penginjilan gereja GIDI.
“Hari puncak akan ada pengumpulan dana untuk mendukung penginjilan di seluruh dunia,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Badan Pekerja Klasis GIDI Dekai Kota, yang mempercayakan dirinya sebagai panitia pelaksana HUT ke-56 GIDI dan syukuran Klasis Dekai Kota, serta Pemerintah Kabupaten Yahukmo yang berkomitmen mendukung sukseskan perayaan tersebut.
Sementara itu Sekretaris Badan Pekerja Klasis Dekai Kota, Emanus Malin mengharapkan agar sembilan jemaat yang berada di bawah naungan Klasis Dekai Kota dapat menyukseskan kegiatan ini dengan sepenuh hati, karena pekerjaan ini merupakan pekerjaan Tuhan. (*)
Editor: Timo Marten