Papua No. 1 News Portal | Jubi
Jayapura, Jubi – Sekitar 20 Siswa SMA Negeri Khusus Olahraga (SMANKOR) Buper, Waena disiapkan untuk mengikuti ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2019 dan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020.
Kepala Sekolah SMA Negeri Khusus Olahraga (SMANKOR) Buper, Waena, Yan Ayomi mengatakan, 20 atlet itu menguasai sejumlah cabang olah raga seperti sepak bola, marathon, tembak, tinju, karate hingga dayung.
“Di Kejurnas ada Judit Yoku, Atlet Dayung yang pernah ikut PON Jawa Barat hampir sebagian dari SMANKOR Jayapura. Atlet tembak dari SMANKOR dikirim ke Filipina untuk mengikuti lomba mewakili Papua, Atlet Softball atas nama Belandina Marandof juga siswa dari sini namun dipakai klub luar,” katanya.
Yan Ayomi menambahkan, para siswa yang memiliki potensi juga akan memperkuat PON 2020 mendatang. Meski saat ini fasilitas belum memadai, ia berharap pemerintah bisa segera turun tangan untuk mengatasi persoalan tersebut.
“Dan SMANKOR juga menjadi catatan khsusus untuk PON 2020, sehingga kepala dinas termasuk gubernur Papua harus memperhatikan ini,” harapnya.
Sementara itu Selvianus Sefle, dari bagian kesiswaan di SMANKOR Buper Waena mengatakan sejauh ini sekolahnya sudah mencetak banyak prestasi di berbagai bidang olaraga melalui atlet-atlet yang dididik di SMANKOR yang menharumkan nama Papua dan Indonesia di tingkat nasional hingga Internasional.
“Pemerintah harus melihat SMANKOR karena sekolah ini sebagai barometer bagi orang Papua, bagaimana sepakbolanya, bagaimana atletnya, tinju, dayung karena sebagai nomor ungulan yang ada di Papua ada di sekolah ini sehingga pemerintah harus perhatikan itu,” katanya. (*)
Editor: Edho Sinaga