TERVERIFIKASI FAKTUAL OLEH DEWAN PERS NO: 285/Terverifikasi/K/V/2018

Program Kemensos diharapkan mengembalikan sikap gotong royong

Jubi | Portal Berita Tanah Papua No. 1

Sentani, Jubi – Kementerian Sosial RI memberikan dua paket pekerjaan keserasian sosial bagi Pemerintah Kabupaten Jayapura melalui Dinas Sosial tahun 2016. 

Dua paket pekerjaan itu adalah dua pekerjaan fisik pembangunan satu unit rumah adat dan jembatan kampung.

Bupati Jayapura Mathius Awoitauw mengatakan bantuan dua paket ini merupakan berkat yang sangat berarti bagi kepentingan masyarakat di dua kampung yang menerimanya. Sekiranya menjadi acuan kegiatan masyarakat untuk saling bergotong royong membangun kampung masing-masing.

“Kita sudah saatnya membangkitkan kembali kerja gotong royong di tengah masyarakat untuk membangun kampung. Melalui Pemerintah Pusat kita mendapat kesempatan untuk membangun apa yang menjadi kebutuhan Masayarakat, dan apa yang sudah diberikan ini akan diberikan laporan terhadap penggunaan anggaran yang telah digunakan guna membangun sejumlah fasilitas penunjang di kampung masing-masing,” katanya di Sentani, Selasa (9/5/2017).

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Jayapura, Harold Monim mengatakan, rumah adat dibangun di kampung Sarmai Atas, Distrik Namblong, dan satu unit jembatan di Kampung Nimbokrang, Distrik Nimbokrang. Dengan Alokasi dana masing-masing pekerjaan mencapai seratus juta rupiah. 

“Untuk tahun 2017 ini kita telah mengusulkan lagi dalam program yang sama untuk lima kampung yang ada di daerah ini, proses sedang berlangsung dan kita berharap agar ada jawaban yang sama juga dari Pemerintah pusat terhadap pembangunan masyarakat kampung melalui program ini,” ujarnya. (*)

Baca Juga

Berita dari Pasifik

Loading...
;

Sign up for our Newsletter

Dapatkan update berita terbaru dari Tabloid Jubi.

Trending

Terkini

JUBI TV

Rekomendasi

Follow Us